Hasil Bundesliga: Dortmund dan Leipzig Kompak Gagal Raih Poin Penuh

Kompas.com - 16/01/2021, 23:45 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rangkaian pekan ke-16 Bundesliga atau kompetisi teratas Liga Jerman, pada Sabtu (16/1/2021) malam WIB telah rampung digelar.

Hasilnya, dua tim unggulan, Borussia Dortmund dan RB Leipzig, kompak gagal meraih poin penuh.

Laga Borussia Dortmund vs Mainz 05 di Stadion Signal Iduna Park, berakhir imbang 1-1.

Satu gol Dortmund dicetak Thomas Meunier pada menit ke-73.

Gol pemain asal Belgia itu tercipta setelah pemain belakang Mainz melakukan kesalahan.

Tendangan keras dari luar kotak penalti Meunier berhasil bersarang ke gawang Mainz.

Baca juga: Mengenal Martin Schmidt, Pelatih FC Augsburg yang Terlihat seperti Rockstar

Sementara itu, satu gol tim tamu, Mainz dicetak Levin Mete Oztunali pada menit ke-57.

Gol Oztunali tercipta setelah pertahanan Dotmund memberikan kebebasan untuknya.

Alhasil, Oztunali memanfaatkan dengan baik peluang tersebut dengan melepaskan sebuah tembakan ke arah sudut kanan atas gawang.

Pada pertandingan lainnya, RB Leipzig yang bertamu ke markas Wolfsburg juga meraih hasil imbang.

Bermain di Stadion Volkswagen Arena, Leipzig gagal meraih poin penuh setelah bermain imbang 2-2 dengan Wolfsburg.

Leipzig berhasil unggul lebih dulu lewat gol yang diciptakan Nordi Mukiele pada menit ke-5.

Gol Nordi tercipta setelah ia meneruskan umpan silang cantik dari Emil Forsberg.

Kemudian, Wolfsburg berhasil membalik keadaan setelah Wout Weghorst dan Renato Steffen mencetak gol.

Weghorst mencetak gol pada menit ke-22 dan Steffen cetak gol pada menit ke-35.

Baca juga: VIDEO - Nominasi Pemain Terbaik Bundesliga Bulan November, Ada Erling Haaland

Bek Leipzig asal Hungaria Willi Orban (kanan) merayakan gol penyama kedudukan 2: 2 dengan bek Prancis Leipzig Dayot Upamecano selama pertandingan sepak bola divisi pertama Bundesliga Jerman antara VfL Wolfsburg dan RB Leipzig di Wolfsburg, pada 16 Januari 2021.AFP/FABIAN BIMMER Bek Leipzig asal Hungaria Willi Orban (kanan) merayakan gol penyama kedudukan 2: 2 dengan bek Prancis Leipzig Dayot Upamecano selama pertandingan sepak bola divisi pertama Bundesliga Jerman antara VfL Wolfsburg dan RB Leipzig di Wolfsburg, pada 16 Januari 2021.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com