KOMPAS.com - Pelatih Ronald Koeman menjelaskan alasannya menarik keluar Lionel Messi dari lapangan pada babak kedua Granada vs Barcelona, Minggu (10/1/2021) dini hari WIB.
Lionel Messi, megabintang Barcelona, itu bermain selama 65 menit di lapangan.
Selama durasi bermain tersebut, Messi mencetak dua gol dalam kemenangan 4-0 Barcelona atas Granada.
? ¡Finaaal!
— FC Barcelona (@FCBarcelona_es) January 9, 2021
? #GranadaBarça (0-4)
? @AntoGriezmann (2) & #Messi (2)
???????? #ForçaBarça pic.twitter.com/umv3V2a06f
Satu dari dua gol sang kapten Barcelona itu dicetak lewat direct free-kick pada menit ke-42.
Baca juga: Hasil Liga Spanyol: Beda Nasib Barcelona dan Madrid, Pesta dan Kacamata
Meski Messi mencetak dua gol ke gawang Granada, Koeman selaku entrenador Barcelona membuat keputusan untuk menariknya keluar dari lapangan.
Messi ditarik keluar pada menit ke-65 dan digantikan oleh penyerang nomor 9, Martin Braithwaite.
Koeman menjelaskan alasannya menarik keluar Messi. Pelatih asal Belanda itu mengatakan bahwa ia sejatinya masih membutuhkan sosok Messi di lapangan.
Akan tetapi, Koeman ingin mengistirahatkan Messi karena tim juga sudah unggul 4-0 atas Granada.
Baca juga: Klasemen Liga Spanyol - Messi Bangkit, Barca Kian Hantui Duo Madrid
"Barca membutuhkan Leo (Messi), kami membutuhkannnya untuk meraih hal-hal hebat dan memperjuangkan gelar," kata Koeman seusai laga dikutip dari Marca.
"Dengan skor tersebut, kami mampu membuat perubahan dan mengistirahatkan pemain yang sangat penting seperti Messi," ujar Koeman.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.