Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Legenda Liverpool Sebut Man United sebagai Rival Utama Perebutan Gelar

Kompas.com - 03/01/2021, 20:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber Daily Mail

KOMPAS.com - Legenda Liverpool, Danny Murphy, menegaskan Manchester United adalah rival utama eks timnya dalam perburuan gelar Liga Inggris 2020-2021.

Liverpool dan Manchester United saat ini bersaing ketat di papan atas klasemen Liga Inggris.

Kedua tim yang identik dengan warna merah itu sama-sama mengoleksi 33 poin.

Namun, Liverpool berhak berada di puncak klasemen karena unggul dalam produktivitas gol. Adapun Manchester United membayangi di posisi kedua.

Baca juga: Man United-Liverpool Panas di Liga Inggris, Kapan Duel Merah Tersaji?

Dalam kolomnya di Daily Mail, sebagai mantan bintang Liverpool, Danny Murphy berat melihat Manchester United tampil sebagai rival utama The Reds musim ini.

Namun, Danny Murphy menilai lesatan Man United berdampak bagus untuk Liga Inggris, karena ada klub lain selain Liverpool dan Manchester City yang ikut bersaing dalam perebutan titel juara.

"Saya tidak ingin melihat Manchester United bermain bagus, tetapi saya harus menghargai mereka yang saat ini bersaing dengan Liverpool di puncak. Itu bagus untuk Liga Inggris," kata Danny Murphy.

"Persaingan antara Liverpool dan Manchester City telah memikat dalam beberapa tahun terakhir, tetapi tidak ada yang bisa dibandingkan dengan melihat dua klub terbesar di negara ini, Liverpool dan Man United, saling bersaing."

Danny Murphy sekaligus memuji kinerja Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih Manchester United. Menurutnya, Solskjaer telah membawa Man United kembali tampil kompetitif.

"Kebangkitan Man United di bawah Ole Gunnar Solskjaer adalah contoh bahwa kesabaran bisa menghasilkan yang terbaik untuk pelatih," katanya.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris - Tottenham Kembali ke Jalur Juara, Arsenal Papan Tengah

"Seringkali Solskjaer dikritik atau membutuhkan hasil apik untuk mengamankan pekerjaannya dan dia selalu menemukan jalan."

"Itu adalah penghargaan untuknya dan mungkin pelajaran bagi klub bahwa Anda terkadang harus memberi manajer kesempatan yang tepat, terutama ketika mereka mencoba memulai perubahan jangka panjang," tutur Danny Murphy.

Sementara itu, duel sengit antara Liverpool dan Manchester United dijadwalkan akan berlangsung pada pertengahan Januari ini.

Liverpool akan menjamu Man United di Stadion Anfield, Minggu (17/1/2021) malam WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Daily Mail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com