Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Huesca Vs Barcelona, Jumpa Tim Promosi adalah Ancaman bagi Messi dkk

Kompas.com - 03/01/2021, 19:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber Barcelona

KOMPAS.com - Barcelona dijadwalkan bersua salah satu tim promosi, Huesca, pada lanjutan pekan ke-17 LaLiga, kasta tertinggi Liga Spanyol, musim 2020-2021.

Duel Huesca vs Barcelona itu akan digelar di Estadio El Alcoraz, Senin (4/1/2021) dini hari pukul 03.00 WIB.

Barcelona selaku tim tamu memiliki rekor buruk kala berhadapan dengan klub promosi Liga Spanyol.

Klub berjuluk Blaugrana itu menelan kekalahan dalam dua pertemuan terakhir kontra tim promosi.

Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming Liga Spanyol, Barcelona Hadapi Tim Penghuni Zona Merah

Sebelum ini, Lionel Messi dkk telah menghadapi Cadiz, salah satu tim promosi Liga Spanyol musim 2020-2021.

Bermain di Stadion Ramon de Carranza, 5 Desember 2020, Barcelona yang tengah berada dalam masa transisi setelah penunjukan pelatih baru, Ronald Koeman, takluk 1-2 dari Cadiz.

Sementara itu, satu kekalahan lagi Barcelona diderita pada Liga Spanyol musim lalu, ketika menjamu Osasuna di Stadion Camp Nou, 16 Juli 2020.

Osasuna yang kala itu berstatus tim promosi secara mengejutkan menang 2-1 di kandang Barcelona.

Baca juga: Lionel Messi: Barcelona dalam Keadaan Buruk dan Kesulitan

Adapun Barcelona ketika itu masih ditukangi pelatih asal Spanyol, Quique Setien.

Dengan catatan tersebut, melawan tim promosi bisa menjadi ancaman bagi Barcelona yang masih berjuang menemukan konsistensi.

Sejak awal musim 2020-2021, Barcelona telah menelan empat kekalahan dan empat kali seri.

Mereka pun belum pernah mengukir tiga kemenangan beruntun hingga pekan ke-17 Liga Spanyol.

Namun, di sisi lain, terdapat sejumlah fakta yang bisa mendukung perjalanan Barcelona menuju markas Huesca.

Baca juga: Huesca Vs Barcelona - Hadapi Tim Buntut Klasemen, Blaugrana Enggan Jemawa

Melansir lama resmi klub, Barcelona belum pernah kalah tiga kali beruntun dari klub promosi.

Selain itu, Huesca memiliki rekor pertandingan yang jauh lebih buruk ketimbang Barcelona.

Azulgranas, julukan Huesca, baru memetik satu kemenangan dari 16 laga yang telah mereka mainkan pada musim ini.

Huesca pun kini menghuni dasar klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 12 poin. Mereka berjarak empat angka dari Eibar yang berada satu peringkat di atas zona degradasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Barcelona
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com