Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Vs Man City, 3 Statistik Buruk Bayangi Citizens yang Pincang

Kompas.com - 03/01/2021, 09:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

LONDON, KOMPAS.com - Manchester City dibayangi tiga statistik buruk menjelang laga melawan Chelsea.

Duel Chelsea vs Man City merupakan laga pekan ke-17 Liga Inggris yang akan dihelat di Stadion Stamford Bridge, Minggu (3/1/2021) malam WIB.

Sepanjang sejarah Premier League, laga Chelsea vs Man City malam nanti merupakan merupakan pertemuan ke-47 kedua tim.

Dari 46 laga sebelumnya, Chelsea unggul sangat jauh dari Man City dengan total 26 kemenangan dan baru 13 kali kalah.

Angka itu membuat Chelsea kini berstatus tim yang paling sering mengalahkan Man City dalam sejarah Premier League.

Baca juga: Sikap Frank Lampard soal Timo Werner yang Kering Gol di Chelsea

Statistik Man City semakin terlihat buruk karena hanya mampu empat kali mengalahkan Chelsea di Stadion Stamford Bridge dari total 23 kunjungan pada ajang Premier League.

Setengah dari empat kekalahan Man City terjadi dalam dua musim terakhir.

Jika kembali kalah malam ini, Man City untuk pertama kalinya dalam satu dekade terakhir menelan tiga kekalahan beruntun saat berkunjung ke kandang Chelsea untuk melakoni laga Premier League.

Sebelumnya, Man City pernah menelan empat kekalahan beruntun di Stadion Stamford Bridge pada ajang Premier League periode 2006-2009.

Di Liga Inggris musim ini, Man City sudah dua kali bertandang ke markas tim asal London.

Hasilnya, Man City tidak pernah menang dengan rincian kalah dari Tottenham Hotspur (0-2) dan imbang melawan West Ham United (0-0).

Tiga statistik buruk di atas harus dihadapi Man City malam ini dalam keadaan tim yang pincang.

Baca juga: Bursa Transfer - Man City Siapkan Rp 1,7 Triliun untuk Harry Kane

Man City tidak bisa menurunkan skuad terbaiknya malam ini karena terdapat lima pemain yang terinfeksi virus corona.

Hal itu sudah dikonfirmasi pelatih Man City, Pep Guardiola, dalam konferensi pers menjelang laga walau hanya dua dari lima peman tersebut yang diumumkan identitasnya.

Kedua pemain tersebut adalah bek kanan asal Inggris, Kyle Walker, dan juga striker Brasil, Gabriel Jesus.

Meski Man City pincang, Guardiola memastikan tetap mengincar kemenangan di Stadion Stamford Bridge.

"Lima pemain kami sekarang positif Covid-19. Premier League tidak memperbolehkan kami membuka identitas tiga pemain lainnya," kata Guardiola dikutip dari situs resmi klub.

"Kami harus menghormati privasi pemain. Nantinya, kalian semua akan tahu tiga pemain penting kami yang harus absen," ucap Guardiola menambahkan.

Baca juga: Tutup Buku Tahun 2020, Chelsea Surplus Rp 621 Miliar

"Kami akan berangkat ke London dan melakukan tes Covid-19 di sana. Kami akan melihat siapa saja yang negatif. Setelah itu, kami akan menentukan siapa yang bisa bermain," tutur Guardiola.

"Ketika tim lawan bermain lebih baik, kami tentu akan mengucapkan selamat. Namun, kami akan bermain di Stadion Stamford Bridge dengan ambisi untuk menang," ucap Guardiola.

Laga Chelsea vs Man City diprediksi akan berjalan ketat karena kedua tim saat ini sedang berusaha memperbaik posisinya di klasemen Liga Inggris.

Man City yang baru bermain 14 kali saat ini masih tertahan di peringkat delapan dengan koleksi 26 poin.

Man City untuk sementara hanya kalah selisih gol dari Chelsea yang juga mengoleksi 26 poin di urutan enam. Namun, 26 poin milik Chelsea didapat dari 16 pertandingan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com