KOMPAS.com - Pelatih West Brom, Sam Allardyce, punya koleksi poin di rumah Anfield lebih banyak ketimbang jajaran anggota Big Six Liga Inggris semodel Man City, Chelsea, dan Man United.
Rumah Liverpool, Anfield, yang kerap menyajikan keangkeran bagi tim-tim besar justru berubah menjadi arena bermain menyenangkan buat Sam Allardyce yang kini membesut West Brom.
Pada kunjungan terbaru ke Anfield, Allardyce mampu mengantar West Brom mengamankan hasil imbang 1-1 pada pekan ke-15 Liga Inggris, Minggu (27/12/20).
West Brom membuyarkan asa Liverpool meraih poin penuh via gol penyama kedudukan Semi Ajayi yang tercipta pada periode akhir laga.
Baca juga: Liverpool Ditahan West Brom, Mohamed Salah Catatkan Rekor Buruk
Berbekal hasil tersebut, Sam Allardyce kini boleh mendeklarasikan diri lebih hebat dari jajaran anggota Big Six Liga Inggris semodel Man City, Chelsea, Man United, Arsenal, dan Tottenham Hotspur.
Allardyce sampai kini masih memegang status sebagai pelatih klub Liga Inggris terakhir yang mampu menuai kemenangan di Anfield.
Pada April 2017, Allardyce bersama Crystal Palace membisukan Anfield via raihan kemenangan 2-1. Hasil itu merupakan nirpoin terakhir yang dirasakan Liverpool di Anfield dalam laga Liga Inggris.
Terhitung sejak April 2017, Allardyce tercatat tiga kali mengunjungi Anfield di pentas Liga Inggris dan tak pernah kalah!
Baca juga: Klasemen Liga Inggris - Liverpool Masih Teratas, Spurs Salip Man City
Menyusul kemenangan epik bersama Palace tadi, Allardyce lantas membuat Liverpool frustrasi pada lawatan ke Anfield selang delapan bulan kemudian.
Berada di balik kemudi Everton, Allardyce mampu mengamankan hasil imbang 1-1 pada 10 Desember 2017. Skor identik muncul dalam kunjungan paling gres Allardyce ke Anfield bareng West Brom akhir tahun ini.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.