Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mo Salah Kecewa Tidak Ditunjuk Klopp Jadi Kapten Liverpool

Kompas.com - 20/12/2020, 21:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Diario AS

KOMPAS.com - Bintang Liverpool, Mohamed Salah, mengaku kecewa kepada Juergen Klopp karena tidak memilihnya menjadi kapten tim pada laga melawan FC Midtjylland.

Duel FC Midtjylland vs Liverpool merupakan laga keenam atau penutup Grup G Liga Champions yang berlangsung pada 10 Desember 2020.

Pada laga tersebut, Klopp melakukan memilih menurunkan banyak pemain muda maupun pelapis.

Klopp tercatat hanya menurunkan tiga pemain inti dalam starting line up, yakni Fabinho, Trent Alexander-Arnold, dan Mohamed Salah.

Baca juga: Liverpool Hancurkan Crystal Palace, Juergen Klopp Cetak Sejarah

Keputusan itu diambil Juergen Klopp karena Liverpool sudah dipastikan lolos ke fase gugur Liga Champions sebagai juara Grup G sejak matchday kelima.

Klopp juga membuat keputusan besar dengan menunjuk Trent Alexander-Arnold yang baru berusia 22 tahun menjadi kapten Liverpool untuk kali pertamanya pada laga tersebut.

Keputusan itu cukup mengejutkan karena Alexander-Arnold secara usia, masih kalah senior daripada Fabinho (27) dan Mo Salah (28).

Sebelumnya, Juergen Klopp lebih sering menunjuk pemain senior, seperti Virgil van Dijk atau Georginio Wijnaldum, untuk menggantikan Jordan Henderson dan James Milner sebagai kapten.

Mengenang keputusan Klopp, Mo Salah mengaku sangat berat hati menerimanya.

"Sejujurnya, saya sangat kecewa dengan keputusan Juergen Klopp (tidak ditunjuk menjadi kapten)," kata Mo Salah dikutip dari situs Diario AS, Minggu (20/12/2020).

"Saya saat itu berharap menjadi kapten Liverpool. Namun, itu adalah keputusan Klopp. Saya memilih menerimanya," ujar Mo Salah menambahkan.

Baca juga: Mohamed Salah Buka Peluang Hijrah ke Barcelona atau Real Madrid, tetapi...

Terkait keputusan menunjuk Alexander-Arnold sebagai kapten, Klopp sebelumnya sudah menjelaskan.

Klopp mengakui bahwa Alexander-Arnold secara karakter, sebenarnya belum layak menjadi pemimpin tim.

Namun, Klopp berani memberikan ban kapten karena Alexander-Arnold adalah pemain asli kelahiran dan binaan akademi Liverpool.

Klopp menilai keputusannya pada laga melawan FC Midtjylland adalah bagian dari rencananya untuk menjadikan Alexander-Arnold kapeten masa depan Liverpool.

Halaman:
Sumber Diario AS
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com