Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Banjir Tawaran, Mesut Oezil Tetap Setia Bersama Arsenal

Kompas.com - 19/12/2020, 20:01 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Agen Mesut Oezil, Erkut Sogut, mengungkapkan bahwa kliennya saat ini tengah dibanjiri tawaran dari sejumlah klub di penjuru Dunia.

Raksasa Turki, Fenerbahce, adalah salah satu klub yang dikabarkan sangat ingin memperoleh tanda tangan pemain 32 tahun itu.

Sogut pun membenarkan kabar tersebut dan mengonfirmasi telah membuka pembicaraan dengan Fenerbahce.

Namun, ia menegaskan jika transfer Oezil ke raksasa Turki tersebut belum bisa terwujud dalam waktu dekat.

Belum lagi, sang klien telah memantapkan hati untuk tinggal di Arsenal hingga kontraknya berakhir pada musim panas 2021 mendatang.

Baca juga: Link Live Streaming Crystal Palace Vs Liverpool, Kickoff 19:30 WIB

Oezil sendiri saat ini sedang mengalami situasi tidak jelas bersama klubnya, Arsenal.

Setelah Mikel Arteta menjadi manajer di klub asal London Utara itu, sang gelandang timnas Jerman tidak pernah dimainkan sejak Maret lalu.

Parahnya, Oezil bahkan tidak didaftarkan oleh Arteta sebagai skuad The Gunners di Liga Inggris dan Liga Europa.

Kendati terkesan diasingkan, Oezil enggan hengkang karena masih ingin main bersama Arsenal.

Kesetiaannya pun berbuah manis. The Gunners yang saat ini tengah terseok-seok dan terjerumus ke posisi ke-15, membuat Arteta sedikit melunak dengan mempertimbangkan untuk memasukan Oezil pada Januari 2021.

Baca juga: Man United Vs Leeds, Aroma Kekerasan dan Rivalitas Kuno

Melihat hal tersebut sang agen pun belum mau membicarakan tawaran yang datang lebih lanjut dan tengah mengupayakan comeback Oezil bersama Arsenal pada musim dingin mendatang.

"Mesut memiliki enam bulan lagi dalam kontraknya dengan Arsenal. Jelas dia telah merindukan sepak bola. Dia saat ini bekerja keras untuk kembali mengenakan seragam Arsenal dan dia akan terus bekerja," kata Erkut Sogut dikutip Goal International, Sabtu (19/12/2020).

"Saya ingin menyatakan dengan jelas situasi kami mengenai Fenerbahce. Ya, kami mengadakan pertemuan dengan mereka," tambahnya.

"Kami telah melakukan pembicaraan dengan orang-orang penting di sana. Namun, kami tidak dapat melakukan pembicaraan transfer sebelum Januari," tegasnya.

Baca juga: Pep Guardiola: Kevin De Bruyne Tak Boleh Istirahat!

Sang agen juga membeberkan bahwa tidak hanya Fenerbahce saja yang berkeinginan memakai jasa Oezil.

Oezil membuat banyak klub berlomba-lomba untuk mendatangkannya.

"Kami menerima tawaran transfer untuk Mesut dari seluruh dunia. Namun, Fenerbahce yang terdepan," lanjut Erkut.

"Tidak ada yang berubah bagi Mesut saat ini. Dalam kondisi sekarang, tampaknya Mesut akan menyelesaikan musim di Arsenal," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GOAL
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Timnas Indonesia
Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com