Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Crystal Palace Vs Liverpool, Thiago Alcantara Sudah Kembali Berlatih, Bisa Bermain?

Kompas.com - 19/12/2020, 05:40 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Gelandang Liverpool asal Spanyol, Thiago Alcantara, mulai berlatih jelang laga kontra Crystal Palace.

Laga Crystal Palace vs Liverpool merupakan gameweek ke-14 Premier League atau kompetisi teratas Liga Inggris.

Duel Crystal Palace vs Liverpool ini akan dihelat di Stadion Selhurst Park, Sabtu (19/12/2020) malam WIB.

Jelang laga, Thiago Alcantara sudah mulai kembali berlatih pasca cedera lutut.

Baca juga: Liverpool Dinilai Mampu Dominasi Liga Inggris, Juergen Klopp Membantah

Pemain asal Spanyol itu diketahui mendapat cedera lutut tersebut saat Liverpool melawan Everton, Sabtu (17/10/2020).

Lutut Thiago Alcantara saat itu ditebas oleh pemain asal Brasil, Richarlison, yang melakukan tekel dua kaki saat duel perebutan bola. Ia pun sudah absen selama tiga bulan.

Kini Thiago sudah kembali berlatih jelang laga kontra Crystal Palace. Juergen Klopp selaku pelatih Liverpool, turut senang Thiago telah kembali berlatih.

"Dia semakin dekat untuk bermain lagi dan dia dalam keadaan baik," kata Klopp seperti dikutip dari laman resmi Liverpool.

Baca juga: Kalah dari Liverpool, Spurs Diyakini Masih Favorit Juara Liga Inggris

"Tentu saja, senang memiliki dia di lapangan, berlatih, melakukan banyak hal, tapi dia belum dalam latihan tim dan itu sebenarnya langkah terakhir," ucapnya.

Kendati sudah kembali berlatih, Thiago masih belum siap bermain untuk laga akhir pekan ini.

"Tetapi kami tidak akan terburu-buru, kami tidak bisa terburu-buru karena dia tidak diizinkan untuk bermain lebih awal," ujar Klopp.

Baca juga: Liverpool Dinilai Mampu Dominasi Liga Inggris, Juergen Klopp Membantah

"Kami akan melihat bagaimana penampilan akhir pekan ini dengan dia di lapangan dan kemudian minggu depan (lihat apakah dia) bisa berada dalam latihan tim. Saya tidak tahu saat ini 100 persen.

"Ada beberapa tes, dia harus melewati beberapa tes di lapangan sampai kami membuat keputusan itu,"

Sejauh ini Thiago Alcantara telah melewatkan 14 laga setelah dinyatakan cedera lutut pada pertengahan Oktober lalu.

Adapun Liverpool saat ini memimpin puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 28 poin.

Baca juga: Liverpool Vs Tottenham, Fakta Menarik di Balik Gol Kemenangan The Reds

Sementara, Crystal Palace menempati peringkat ke-12 dengan koleksi 18 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com