Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makan Konate dan David da Silva Mundur dari Persebaya, Aji Santoso Legawa

Kompas.com - 11/12/2020, 15:40 WIB
Suci Rahayu,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Setelah David da Silva, Persebaya Surabaya kehilangan satu lagi pemain asingnya, Makan Konate.

Makan Konate mengundurkan diri dari Persebaya karena tidak bisa lebih lama menunggu kepastian lanjutan Liga 1 2020.

“Selama delapan bulan saya di Indonesia. Tidak ada kabar soal kompetisi sampai saat ini," kata Makan Konate, dilansir dari Persebaya.id, Jumat (11/12/2020).

"Saya tidak bisa lebih lama lagi menunggu,” ujar playmaker asal Mali itu menambahkan.

Aji Santoso pun menghormati keputusan Makan Konate untuk meninggalkan Persebaya.

Aji mengakui melepaskan Makan Konate memang sebuah keputusan yang berat.

Baca juga: Hengkang dari Persebaya, Makan Konate Diminati Tiga Negara

Akan tetapi, dia juga tidak bisa menghalangi kepergian Makan Konate karena setiap pemain memiliki pilihannya sendiri.

Aji menyadari, pemain asing memiliki banyak pertimbangan dan tahu pilihan terbaik untuk dirinya saat ini.

“Kami tetap menghormati keputusan pemain, memang situasi sepak bola Indonesia masih tidak menentu,” ujar pelatih berlisensi AFC Pro.

Mundurnya dua pemain asing dalam waktu yang berdekatan, menjadi peringatan bagi Persebaya Surabaya bahwa persoalan mereka bukan hanya ketidakpastian Liga 1, tapi juga persaingan dengan kompetisi lain di Asia.

Apalagi, saat ini hingga Januari adalah masa bursa transfer akhir musim bagi sebagian besar liga di kawasan Asia.

Praktis, Persebaya Surabaya harus mengeluarkan usaha lebih untuk menyakinkan pemainnya untuk tetap bertahan.

Apalagi, pemain-pemain asing memiliki lebih besar kemungkinan untuk pindah.

“Iya, pilihan sulit untuk menjaga pemain-pemain yang lain agar tidak lepas,” ucapnya.

Di sisi lain, Aji Santoso tidak menampik kehilangan David da Silva dan Makan Konate menjadi kehilangan yang besar untuk Persebaya.

Namun, Aji menegaskan Persebaya Surabaya tetap harus melangkah.

Baca juga: Shopee Liga 1 Tak Kunjung Jelas, Makan Konate Hengkang dari Persebaya

Aji pun telah menyiapkan langkah untuk mencari pemain pengganti Makan Konate dan David da Silva.

“Intinya, kami akan cari pengganti mereka,” tutur Aji Santoso menambahkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com