Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Leipzig Vs Man United, Setan Merah Tersingkir Usai Tumbang

Kompas.com - 09/12/2020, 04:58 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Pada menit ke-56,  giliran pelatih Leipzig, Julian Nagelsman, yang melakukan pergantian pemain.

Seolah belum puas dengan keunggulan 2-0, Nagelsman memasukkan striker Yussuf Poulsen dan winger cepat asal Belanda, Justin Kluivert.

Kedua pemain itu masuk untuk menggantikan Daniel Olmo dan Emil Forsberg.

Baca juga: Legenda MU Serang Agen Paul Pogba Jelang Leipzig Vs Man United, Ada Apa?

Pada menit ke-65, Man United nyaris memperkecil ketertinggalan andai tendangan keras kaki kanan Bruno Fernandes tidak ditepis Peter Gulacsi.

Keberuntungan seperti tidak hinggap di kubu Man United setelah tendangan bebas Bruno Fernandes membentur mistar gawang pada menit ke-67.

Man United semakin terpuruk saat Justin Kluivert mencetak gol pada menit ke-69 untuk memperlebar keunggulan Leipzig menjadi 3-0.

Memanfaatkan umpan silang Angelino, Kluivert berhasil memperdaya De Gea dengan satu sentuhan yang membuat bola melintas di atas kiper asal Spanyol itu.

Gol ketiga Leipzig ini tidak lepas dari kesalahan kapten Man United, Harry Maguire, yang membiarkan bola umpan silang Angelino sampai ke kaki Kluivert.

Pada menit ke-78, Man United mendapat angin seger setelah wasit memberikan penalti.

Penalti itu diberikan setelah Mason Greenwood dijatuhkan Ibrahima Konate saat melakukan akselerasi.

Bruno Fernandes yang maju sebagai algojo Man United berhasil melakukan tugasnya dengan baik untuk membuat Man United memperkecil ketertinggalan menjadi 1-3.

Tiga menit berselang, Man United berhasil mencetak gol keduanya berkat aksi Paul Pogba.

Memanfaatkan sepak pojok Bruno Fernandes, Paul Pogba yang sukses memenangi duel udara langsung membelokkan bola masuk ke gawang menggunakan kepalanya.

Meski terus menyerang, Man United tetap gagal mencetak gol penyeimbang. Skor 3-2 untuk kemenangan Leipzig bertahan hingga akhir pertandingan.

Susunan pemain RB Leipzig vs Man United

RB Leipzig (4-3-3): 1-Peter Gulacsi; 22-Nordi Mukiele, 6-Ibrahima Konate, 4-Willi Orban, 3-Angelino; 7-Marcel Sabitzer, 8-Amadou Haidara, 44-Kevin Kampl (Tyler Adams 59'); 18-Christopher Nkunku, 25-Daniel Olmo (Justin Kluivert 56'), 10-Emil Forsberg (Yussuf Poulsen 56')

Pelatih: Julian Nagelsman

Man United (3-4-1-2): 1-David De Gea; 2-Victor Lindelof (Axel Tuanzebe 78') , 5-Harry Maguire, 23-Luke Shaw (Brandon Williams 61'); 29-Aaron Wan-Bissaka (Timothy Fosu-Mensah 78'), 31-Nemanja Matic (Paul Pogba 61'), 39-Scott McTominay, 27-Alex Telles (Donny van de Beek 46'); 18-Bruno Fernandes; 11-Mason Greenwood, 10-Marcus Rashford

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com