Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Kedatangan Shin Tae-yong, Timnas U19 Indonesia Kehilangan 4 Pemain

Kompas.com - 03/12/2020, 21:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

"Mereka tidak melakukan timbangan badan pagi hari, terlambat latihan Senin (23 November 2020) pagi, dan baru kembali ke hotel jam 3 pagi," kata Nova lagi.

Baca juga: Viral Video Dugem Diduga Dirinya, Serdy Ephy Fano Terancam Dipecat Bhayangkara Solo FC

Sementara itu, Beckham Putra mengalami cedera lutut, sehingga dipulangkan ke klubnya, Persib Bandung.

"Beckham Putra cedera, memang saat latihan virtual sudah mulai terasa. Hari ini akan saya bawa ke MRI (Magnetic Resonance Imaging)," kata Mochamad Iriawan pada 17 November 2020.

Terbaru, dokter tim Persib Rafi Ghani menyebut adik Gian Zola itu mengalami cedera meniskus tingkat satu setelah dilakukan MRI pada 1 Desember 2020.

"Sudah saya terima hasil MRI Beckham dari dokter yang menanganinya di timnas," ucap Rafi Ghani seperti dilansir Bolasport.com dari Tribun Jabar.

"Hasilnya, Beckham mengalami cedera di lutut bagian kiri. Meniskus grade satu (kerobekannya kecil)," tambahnya.

Baca juga: Alami Cedera Meniskus, Beckham Putra Menepi Selama Sebulan

Selanjutnya, satu pemain lagi yang meninggalkan pemusatan latihan, Brylian Aldama, tengah menyelesaikan proses kepindahan ke klub Kroasia, HNK Rijeka.

Nova Arianto menyebut bahwa Brylian Aldama telah meninggalkan timnas U19 Indonesia sejak 27 November lalu.

“Iya benar Brylian Aldama sudah meninggalkan timnas U-19 Indonesia,” kata Nova Arianto, Rabu (2/12/2020).

“Sesuai izinnya, dia meninggalkan tim sejak 27 November dan saat ini latihan masih berlangsung,” imbuhnya.

Timnas U19 Indonesia belum melakukan pemanggilan pemain baru untuk mengisi kekosongan setelah kepergian empat pemain tersebut.

Setelah ini, skuad Garuda Muda dikabarkan bakal melanjutkan pemusatan latihan di Spanyol.

Akan tetapi, belum diketahui pasti waktu keberangkatan timnas U19 Indonesia menuju Negeri Matador itu. (Bagas Reza Murti)

Baca juga: Timnas U19 Indonesia Sudah Punya Lawan di Spanyol, Keputusan di Shin Tae-yong

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com