Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris - Leicester Merana, West Ham ke 5 Besar

Kompas.com - 01/12/2020, 06:29 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pertandingan terakhir pekan ke-10 Liga Inggris yang berlangsung pada Selasa (1/12/2020) dini hari WIB, usai dihelat.

Hasilnya, Leicester City dikejutkan di kandang sendiri oleh Fulham dengan Jamie Vardy cs harus menerima kekalahan 1-2.

Bermain dengan skuad utama, The Foxes kembali menunjukkan inkonsistensi meski menguasai jalannya pertandingan.

Tercatat, Jamie Vardy dkk membuat 68% penguasaan bola, dengan percobaan tendangan sebanyak 16 kali.

Sayang, gol yang lahir hanya satu lewat sepakan Harvey Barnes (86') pada penghujung laga.

Baca juga: Hasil Liga Inggris - Man United Menang Comeback, Arsenal Loyo

Sementara, Fulham bermain sangat efektif dengan lima shots on target dari 10 percobaan, yang berbuah dua gol dari Ademola Lookman (30') dan penalti Ivan Cavaleiro (38').

Hasil ini membuat skuad asuhan Brendan Rodgers gagal mengkudeta Tottenham Hotspur di puncak klasemen sementara Premier League.

Di laga penutup pekan ke-10 lain, West Ham berhasil meroket ke posisi lima klasemen, setelah sukses mengalahkan Aston Villa 2-1.

The Hammers memulai laga dengan apik. Baru dua menit, tim asal London itu berhasil mencetak gol perdana pada laga tersebut lewat sundulan Angelo Ogbonna yang menghujam deras ke gawang Emiliano Martinez

Gol Jack Grealish pada menit ke-25 tak cukup untuk menyelamatkan Villa dari gempuran anak asuh David Moyes, yang pada akhirnya kembali memimpin lewat Jarrod Bowen (46')

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Real Sociedad Pertahankan Takhta, Barcelona Dekati 5 Besar

Pada paruh waktu kedua, Villa sebetulnya berpeluang untuk mengamankan satu poin di Stadion Olimpiade London.

Namun, hadiah penalti yang diterima pada menit ke-74 gagal dieksekusi Ollie Watkins.

Watkins sempat menceploskan bola ke gawang Lukasz Fabianski pada menit-menit akhir laga tetapi gol tersebut dianulir setelah wasit mendapat masukan dari VAR.

The Clarets pun merosot ke peringkat 10, sementara West Ham menembus lima besar.

Berikut hasil lengkap Liga Inggris pekan ke-10 pada Sabtu (28/11/220), hingga Senin (1/12/2020) dini hari:

Leicester 1-2 Fulham
West Ham 2-1 Aston Villa
Arsenal 1-2 Wolves
Everton 0-1 Leeds
West Brom 1-0 Sheffield Utd
Southampton 2-3 Man Utd
Chelsea 0-0 Spurs
Crystal Palace0-2 Newcastle
Brighton 1-1 Liverpool
Man City 5-0 Burnley

Berikut klasemen sementara Liga Inggris pada Senin (1/12/2020) pagi WIB:

1. Totteham Hotspurs - 21 poin

2. Liverpool - 21 poin 

3. Chelsea - 19 poin

4. Leicester - 18 poin

5. West Ham - 17 Poin

6. Suthampton - 17 poin

7. Wolverhampton - 17 poin

8. Everton - 16 poin

9. Man United - 16 Poin

10. Aston Vila - 15 pon

11. Man City - 15 poin

12. Leeds United - 14 poin

13. Newcastle - 14 poin

14. Arsenal - 13 poin

15. Crystal Palace - 13 pons 

16. Brihton - 10 poin

17 Fulham - 7 poin

18. West Brom - 6 poin

19. Burnley - 5 poin

20. Sheffield United - 1 poin

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

Sports
Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com