Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pandemi Covid-19, Liga Australia Sempoyongan Ditinggal Sponsor

Kompas.com - 24/11/2020, 19:47 WIB
Josephus Primus

Penulis

MELBOURNE, KOMPAS.com - Pandemi Covid-19 membuat Liga Australia (A-League) kian kehilangan daya tarik.

Apalagi, peraturan mengenai pencegahan pandemi membuat penonton makin menghilang dari laga-laga Liga Australia.

Tak hanya itu, Liga Australia yang berdiri sejak 2005 itu ditinggalkan penontonnya.

Baca juga: Pandemi Covid-19, Liga Australia Akhirnya Ditangguhkan Juga

"Kami tak bekerja sama lagi dengan Fox Sports selama pandemi," kata pernyataan Liga Australia.

Media penyiaran itu meinggalkan Liga Austraia lantaran tidak berjumpa dengan kata sepakat dana sponsor penyiaran selama pandemi.

Baca juga: Pandemi Covid-19, Pesepak Bola Australia Pindah ke India

Alhasil, hal itu membuat Liga Australia sempoyongan.

Pemain Perth Glory, Ruben Zadkovich (biru) saat menjegal lawannya dari klub Wellington Phoenix dalam salah satu laga Liga Australia. Akibat tekel keras ini, Ruben langsung mendapat kartu merah hanya 17 detik setelah masuk ke dalam lapangan.IST Pemain Perth Glory, Ruben Zadkovich (biru) saat menjegal lawannya dari klub Wellington Phoenix dalam salah satu laga Liga Australia. Akibat tekel keras ini, Ruben langsung mendapat kartu merah hanya 17 detik setelah masuk ke dalam lapangan.

Liga Australia juga ditinggal pemain-pemainnya yang kini lebih memilih bermain di Liga Super India (ISL).

Kebanyakan pemain yang hijrah tidak menerima pemotongan gaji hingga 30 persen.

"Musim lalu cuma ada dua pemain dari Liga Australia bermain di ISL," kata pernyataan ISL.

Musim ini, ada 10 pemain dari Liga Australia tersebar di 11 klub ISL.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com