KOMPAS.com - FC Barcelona harus menghadapi krisis bek tengah jelang bertandang ke markas Dynamo Kiev.
Laga Dynamo Kiev vs Barcelona merupakan matchday 4 Grup G Liga Champions 2020-2021.
Duel Dynamo Kiev vs Barcelona ini akan digelar di Stadion NSK Olimpiyskiy, Selasa (24/11/2020) waktu setempat atau Rabu (25/11/2020) dini hari WIB.
Bertandang ke markas Kiev, Barcelona sedang krisis bek tengah.
Baca juga: Gerard Pique Terancam Absen Bela Barcelona 6-8 Bulan
Gerard Pique terpaksa absen dari skuad inti klub berjulukan Blaugrana itu karena mengalami cedera ligamen lutut anterior (ACL) tingkat tiga.
Kapten ketiga Barcelona itu diprediksi akan absen enam sampai delapan bulan.
Pique menyusul dua bek tengah Barcelona lainnya, Ronald Araujo dan Samuel Umtiti, yang lebih dulu masuk ruang perawatan.
Khusus Umtiti, bek asal Perancis itu sejatinya sudah mulai berlatih bersama para pemain El Barca lainnya.
Baca juga: Jumpa Dynamo Kiev di Liga Champions, Barcelona Tanpa Lionel Messi
Akan tetapi, pihak medis klub masih memberi lampu hijau buat Umtiti.
Alhasil Barcelona hanya menyisakan Clement Lenglet sebagai satu-satunya bek tengah yang bugar.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan