Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Tottenham Vs Man City, Kickoff 00.30 WIB

Kompas.com - 21/11/2020, 22:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

LONDON, KOMPAS.com - Jadwal Liga Inggris pekan ini menyajikan bigmatch yang mempertemukan Tottenham Hotspur vs Manchester City.

Duel Tottenham vs Man City merupakan laga pekan ke-9 Liga Inggris yang akan dihelat di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (22/11/2020) pukul 00.30 WIB.

Link live streaming MolaTV Tottenham vs Man City akan tersedia di akhir artikel.

Laga ini diprediksi akan berjalan panas karena menyajikan rivalitas panas dua pelatih, Jose Mourinho (Tottenham) dan Pep Guardiola (Man City).

Rivalitas keduanya mulai tumbuh ketika Mourinho dan Guardiola berkarier di Spanyol pada rentang waktu 2010 hingga 2012.

Baca juga: Tottenham Vs Man City, Misi Balas Dendam Guardiola ke Mourinho

Mourinho saat itu menangani Real Madrid sementara Guardiola melatih tim yang membesarkan namanya sebagai pemain, Barcelona.

Kehadiran Mourinho dan Guardiola saat itu membuat rivalitas abadi antara Real Madrid dan Barecelona menjadi semakin panas.

Rivalitas Mourinho dan Guardiola kemudian berlanjut di Inggris pada 2016.

Keduanya datang secara bersamaan ke Kota Manchester pada 2016 dengan tujuan yang berbeda.

Mourinho memilih sisi merah dengan menangani Man United sementara Guardiola menetapkan biru sebagai warna barunya dengan menangani Man City.

Rivalitas keduanya kemudian sempat terhenti selama kurang lebih satu tahun ketika Mourinho dipecat Manchester United pada Desember 2018.

Setelah itu, Mourinho kembali ke Inggris dengan menerima tawaran dari Tottenham Hotspur pada November 2019.

Baca juga: Tottenham Vs Man City, The Citizens 5 Tahun Merana di Markas Spurs

Secara rekor pertemuan, Pep Guardiola unggul sangat jauh dari Mourinho.

Guardiola tercatat sudah mengoleksi 11 kemenangan dan baru enam kali kalah ketika bertemu tim asuhan Jose Mourinho.

Meski demikian, laga dini hari ini dipastikan tetap akan berjalan ketat terlebih Tottenham asuhan Jose Mourinho sedang dalam tren positif.

Tottenham dalam tujuh laga terakhir Liga Inggris tidak terkalahakan dengan rincian lima kemenangan dan dua kali hasil imbang.

Di sisi lain, Man City masih belum konsisten karena dalam tujuh laga terakhir Liga Inggris tercata menelan satu kekalahan, meraih tiga hasil imbang, dan baru 3 kali menang.

Tren performa itu membuat Tottenham dan Man City berjarak cukup jauh di klasemen Liga Inggris.

Baca juga: Tottenham Vs Man City, Persamaan di Balik Rivalitas Mourinho dan Guardiola

Tottenham kali kini menempati peringkat dua klasemen dengan koleksi 17 poin dari delapan pertandingan.

Adapun Man City yang baru bermain tujuh kali untuk sementara tertahan di urutan 10, tertinggal lima angka dari Tottenham.

Musim lalu, Tottenham juga berhasil meraih kemenangan 2-0 ketika menjamu Man City pada lanjutan Liga Inggris.

Laga Tottenham vs Man City dini hari ini bisa disaksikan secara streaming di MolaTV dengan jadwal sepak mula pukul 00.30 WIB.

Informasi mengenai paket berlangganan dapat dilihat di laman yang terdapat di tautan di bawah ini.

Berikut adalah link live streaming Tottenham vs Man City >>> LINK

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com