Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tottenham Vs Man City, Misi Balas Dendam Guardiola ke Mourinho

Kompas.com - 19/11/2020, 14:02 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tottenham Hotspur dan Manchester City saling berhadapan pada pekan kesembilan Liga Inggris 2020-2021.

Duel Tottenham vs Man City akan digelar di Stadion Tottenham Hotspur, Sabtu (21/11/2020) waktu setempat atau Minggu (22/11) dini hari WIB.

Laga ini akan menjadi pertemuan ke-24 bagi pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, dan juru taktik Manchester City, Pep Guardiola

Dari 23 pertandingan sebelumnya, Guardiola lebih unggul dengan mengoleksi 11 kemenangan, sedangkan Mourinho enam kali.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Pekan Ini, Duel Jose Mourinho Vs Pep Guardiola

Meski demikian, pertemuan terakhir keduanya tak berakhir menyenangkan untuk Guardiola.

Manchester City takluk saat melawat ke markas Tottenham Hotspur pada Februari 2020.

The Citizens, julukan Man City, kebobolan dua gol lewat aksi Steven Bergwijn dan Son Heung-min.

Pep Guardiola jelas tak ingin mengulang kesalahan sama pada akhir pekan nanti.

Apalagi, Man City benar-benar membutuhkan kemenangan untuk menambah poin dan memperbaiki posisi di klasemen sementara Liga Inggris.

Di sisi lain, misi balas dendam Pep Guardiola ke Jose Mourinho tampaknya tak akan mudah.

Man City sejauh ini masih tampil inkonsisten dengan cuma meraih tiga kemenangan dari tujuh pertandingan.

Baca juga: Pengakuan Fabregas: Berteman dengan Mourinho, Tak Acuh kepada Guardiola

Hasil itu membawa Man City hanya menempati urutan ke-10 dengan total 12 poin.

Sebaliknya, Tottenham Hotspur sedang on fire. Mereka belum lagi merasakan kekalahan sejak takluk dari Everton pada pekan perdana Liga Inggris musim ini.

Tim berjulukan The Lilywhites itu juga sedang menghuni posisi kedua dengan koleksi 17 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com