Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Top Skor UEFA Nations League, Bintang Muda Norwegia Memimpin, Lukaku Membayangi

Kompas.com - 19/11/2020, 06:07 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Hasil laga pada matchday keenam UEFA Nations League 2020-2021 memengaruhi persaingan di daftar top skor.

Saat ini, bintang muda Norwegia, Erling Braut Haaland, tengah memimpin daftar top skor UEFA Nations League dengan koleksi enam gol.

Dia dibayangi oleh striker berpengalaman milik timnas Belgia, Romelu Lukaku.

Lukaku kini hanya tertinggal satu gol dari Erling Braut Haaland.

Penyerang yang bermain untuk Inter Milan itu berhasil menambah pundi-pundi golnya saat bersua Denmark, Kamis (19/11/2020) dini hari WIB.

Baca juga: Belgia Vs Denmark, Lukaku dkk Menang dan Tembus Semifinal UEFA Nations League

Lukaku menyumbangkan dua gol pada laga tersebut. Dia membantu Belgia menang 4-2 atas Denmark, sehingga berhak melaju ke semifinal UEFA Nations League 2020-2021.

Lukaku bukan satu-satunya pemain yang mengoleksi lima gol.

Jumlah gol Lukaku setara dengan koleksi Eran Zahavi dari tim nasional Israel.

Namun, Lukaku masih bisa menambah jumlah golnya, mengingat Belgia akan tampil pada semifinal UEFA Nations League.

Selain menjauhi koleksi gol Eran Zahavi, Lukaku pun berluang besar menyalip Erling Braut Haaland dalam persaingan di daftar top skor UEFA Nations League.

Baca juga: Pujian Zinedine Zidane untuk Erling Haaland Sebatas Angan

Belgia berhak melaju ke semifinal UEFA Nations League setelah memuncaki klasemen Grup A2.

Lukaku dkk mengoleksi 15 poin dari enam laga, mengungguli Denmark dan Inggris yang berada di peringkat kedua serta ketiga.

Selain Belgia, tim yang berhasil menembus semifinal adalah Perancis, Italia, dan Spanyol.

Berdasarkan informasi dari laman resmi UEFA, semifinal UEFA Nations League akan digelar pada Oktober 2021.

Baca juga: Hasil UEFA Nations League - Italia ke Semifinal, Belanda dan Inggris Dapat Hiburan

Berikut lima besar daftar top skor UEFA Nations League 2020-2021, hingga Kamis (19/11/2020) pagi WIB:

1. 6 Gol - Erling Braut Haaland (Norwegia)
2. 5 Gol - Romelu Lukaku (Belgia), Eran Zahavi (Israel)
3. 4 Gol - Sokol Cikalleshi (Albania), Christian Eriksen (Denmark).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com