Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kroasia Vs Portugal, Ronaldo Tumpul, Ruben Dias Cetak 2 Gol

Kompas.com - 18/11/2020, 04:53 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.COM - Portugal berhasil mengalahkan Kroasia degan skor 3-2 pada pertandingan lanjutan UEFA Nations League Grup A3 yang digelar di Stadion Poljud, Selasa (17/11/2020) atau Rabu dini hari WB.

Laga Kroasia vs Portugal sebetulnya tidak menentukan dalam perebutan posisi puncak klasemen Grup A3 sebagai satu-satunya syarat lolos ke semifinal.

Hal itu lantaran tiket semifinal UEFA Nations League dari Grup A3 sudah diraih timnas Perancis sejak matchday kelima akhir pekan lalu.

Perancis lolos karena saat ini menempati puncak klasemen dengan 13 poin. Perolehan poin Perancis sudah tidak mungkin lagi terkejar oleh tim lain.

Terlepas dari itu, Portugal masih tampil superior meskipin laga tidak menentukan dan bermain di kandang lawan.

Baca juga: Spanyol Vs Jerman - Pesta 6 Gol, La Furia Roja Tembus Semifinal UEFA Nations League

Cristiano Ronaldo lawan-lawan mampu tiga kali menjebol gawang Kroasia yang dikawal oleh Dominik Livakovic.

Kemenangan Portugal ini tidak diwarnai oleh gol Ronaldo meskipun bintang Juventus terebut bermain sejak awal laga. Ronaldo justru mendapatkan kartu kuning dalam laga tersebut, 

Yang menjadi pahlawan kemenangan Portugal adalah Ruben Dias karena mampu mencetak 2 gol (53' dan 90+1). Gol lainnya diciptakan Joao Felix.

Adapun gol tuan rumah diborong oleh Mateo Kovacic pada menit ke-29 dan 65.

Portugal melewatkan peluang perdana untuk mencetak gol pada menit ke-20 setelah Cristiano Ronaldo tak sanggup menyambut umpan lambung matang dari Mario Rui.

Alih-alih menyambut bola dengan tandukan, CR7 bak menyundul angin.

Menit ke-28, giliran Diogo Jota yang gagal menelurkan gol buat Portugal setelah sundulannya melenceng tipis di atas mistar.

Terus-terusan diserang, Kroasia justru mencuri gol lebih dulu pada menit ke-29 berkat tembakan jarak dekat Kovacic.

Sepakan Kovacic sempat ditepis kiper Rui Patricio, tetapi dia segera menyambar bola rebound.

Butuh waktu lama bagi Portugal untuk menyamakan kedudukan, tepatnya menit ke-52.

Diawali tendangan bebas Ronaldo yang sempat ditahan kiper Kroasia, Dias langsung menyambar bola rebound untuk membuahkan gol.

Portugal bahkan berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1 pada menit ke-60 berkat gol Joao Felix.

Gol tersebut berbau kontroversial karena sang pemberi assist, Diogo Jota, terlihat menyentuh bola dengan tangannya sebelum mengirim umpan ke Felix.

Memasuki menit ke-60, Kroasia kembali unggul setelah tembakan Kovacic dari luar kotak penalti gagal dibendung kiper Portugal.

Drama pun terjadi pada masa injury time.

Berawal dari tangkapan tak sempurna kiper Kroasia, bola dicuri Dias dan kemudian diceploskan ke gawang. Skor 3-2 untuk Portugal menutup pertandingan.

Hasil ini membuat Portugal finis di peringkat kedua Liga A Grup 3 dengan raihan 13 poin. Sementara itu, Kroasia menyudahi kompetisi dengan tiga angka saja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com