KOMPAS.com - Calon anggota direksi Barcelona, Toni Nadal, menyebutkan tiga nama pemain yang berpotensi jadi penerus Lionel Messi di klub asal Catalan tersebut.
Toni Nadal, yang merupakan paman dari petenis Rafael Nadal, diproyeksikan oleh salah satu kandidat Presiden Barcelona, Victor Font, sebagai calon anggota direksi.
Ia pun menyatakan sudah memiliki rencana untuk 'memunculkan' sosok penerus Messi di Barcelona.
Nadal yakin bahwa saat ini Blaugrana sudah memiliki tiga nama penerus ideal yang bisa menggantikan La Pulga (julukan Messi).
Ketiga nama yang dimaksud Nadal adalah Ansu Fati, Pedri, dan Francisco Trincao.
Baca juga: Terlanda Cedera Pemain, Pelatih Barcelona Punya Pilihan Terbatas
Kendati demikian, Nadal juga memaklumi bahwa menjadi penerus Messi dan memiliki kualitas yang sama dengan kapten timnas Argentina itu akan sangat sulit.
"Saat ini kami harus mencoba dan menikmati fakta bahwa Messi ada di sana," kata Nadal yang dikutip dari Sport.
"Sayangnya, Messi tidak akan bertahan selamanya dan akan meninggalkan kekosongan yang besar bagi kita semua yang telah menikmatinya selama bertahun-tahun."
"Tidak ada pilihan lain, klub ini berusia lebih dari 100 tahun, kami telah mengalami masa tanpa Messi dan pada titik tertentu. Sayangnya, kami harus tanpa dia lagi, jadi kami harus mempersiapkan diri dengan baik."
"Menjadi Messi yang lain sangat sulit bagi siapa pun. Bahkan hampir tidak mungkin. Menjadi yang terbaik dalam sejarah sangatlah sulit."
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.