Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Daryono, Mantan Kiper Persija yang Sempat Vakum demi Jadi Anggota TNI

Kompas.com - 09/11/2020, 17:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sepak bola Indonesia berduka setelah mantan kiper Persija Jakarta, Daryono, meninggal dunia pada Senin (9/11/2020) pagi WIB.

Daryono yang meninggal dunia pada usia 26 tahun dilaporkan sempat mendapat perawatan intensif di rumah sakit sebelum berpulang.

Kabar meninggalnya Daryono disampaikan oleh media officer Persija melalui pesan berantai WhatsApp.

"Inalillahi wainailahirojiun. Telah berpulang ke rahmatulloh saudara kita Daryono. Semoga amal ibadahnya diterima dan diampuni segala dosanya, Amin," tulis media officer Persija.

Baca juga: Mantan Kiper Persija Daryono Meninggal Dunia

Selain Persija, Badak Lampung FC selaku klub terakhir Daryono juga menyampaikan kabar duka ini.

Lewat akun media sosial klub, Badak Lampung memberi ucapan belasungkawa atas meninggalnya Daryono.

"Seluruh manajemen dan official BLFC turut berduka cita atas meninggalnya salah satu keluarga Laskar Saburai, Daryono. Semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi-Nya," tulis Badak Lampung FC pada akun Instagram klub.

"Terima kasih kepada seluruh waghei yang sudah membantu selama masa perawatan Daryono. Kita bisa berbuat namun Tuhan punya rencana lain."

"Hari ini sungguh amat berbeda, hari ini akan selamanya berbeda. Selamat jalan Daryono, engkau akan selalu kami kenang selamanya," demikian ucapan belasungkawa Badak Lampung FC.

Baca juga: Sosok Daryono di Mata Persija: Kiper Pekerja Keras dan Sayang Keluarga

Profil Daryono

Daryono merupakan penjaga gawang kelahiran Semarang, 5 Maret 1994. Dia meniti karier sepak bola bersama tim muda Persija Jakarta sejak 2011, ketika berusia 17 tahun.

Kiper yang memiliki tinggi 1,78 meter itu kemudian bergabung dengan skuad utama Persija pada 2013.

Dalam prosesnya, Daryono sempat vakum, sejenak meninggalkan dunia sepak bola demi menjalani pendidikan Tentara Nasional Indonesia (TNI), sebagaimana tertulis pada laman resmi Persija.

Setelah kembali merumput, prestasi menghampiri Daryono. Dia termasuk dalam skuad Persija ketika menjuarai Liga 1 musim 2018.

Daryono tampil lima kali dan mencatatkan dua clean sheet ketika itu.

Baca juga: Diguyur Hujan, Persija Taklukkan Tira Persikabo dalam Laga 30 Menit

Pada musim selanjutnya, Daryono bergabung dengan Badak Lampung FC.

Bersama Laskar Saburai, dia mencatatkan 20 penampilan sepanjang kompetisi musim 2019.

Selama hidupnya, Daryono dikenal sebagai sosok pekerja keras dan memiliki kepedulian yang sangat besar kepada keluarga.

Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Olahraga Persija Jakarta, Ferry Paulus.

"Daryono adalah pemain pekerja keras. Sebelum menikah, sebagian besar gaji dikirimkan untuk keluarga dan orang tua," kata Ferry Paulus, dikutip dari laman resmi Persija.

"Anaknya santun, tidak pernah menuntut dan sangat taat agama," imbuhnya.

"Selamat jalan Daryono. Semoga amal ibadah Anda diterima di sisi-Nya dan segala dosa diampuni, serta keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan ketabahan," tutur Ferry Paulus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas Indonesia
Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com