Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nasib Apes Pemain Fulham, Lakukan Panenka Gagal hingga Kena Semprot Pelatih

Kompas.com - 08/11/2020, 18:15 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Sky Sports

KOMPAS.com - Nasib apes menimpa pemain Fulham, Ademola Lookman, kala dirinya tampil pada laga kontra West Ham, Minggu (8/11/2020) dini hari WIB.

Dalam laga yang termasuk dalam rangkaian pekan kedelapan Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris itu, Lookman mendapat kesempatan emas untuk mencetak gol.

Dia dipercaya mengambil penalti pada menit krusial, 90+8', ketika timnya sedang tertinggal 0-1 dari West Ham.

Biasanya, sang pelatih, Scott Parker, menunjuk Aleksandar Mitrovic sebagai eksekutor penalti.

Namun, penyerang asal Serbia itu mengalami sedikit cedera sebelum Fulham dihadiahi penalti.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Malam Ini, Bigmatch Man City Vs Liverpool

Alhasil, Parker menunjuk Lookman sebagai opsi kedua.

Lookman tampak percaya diri sebelum mengeksekusi penalti tersebut.

Dia akan menyelamatkan Fulham dari kekalahan jika eksekusi penaltinya berujung gol.

Akan tetapi, kenyataan berkata lain. Lookman dan Fulham justru tertimpa sial.

Teknik panenka yang dipilih Lookman untuk mengeksekusi penalti gagal total.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Man United Naik 1 Posisi, Chelsea ke 3 Besar

Sepakan winger berusia 23 tahun itu terlalu pelan sehingga kiper West Ham, Lukasz Fabianski, bisa menggagalkan penalti dengan mudah.

Fulham pun dipastikan kehilangan poin seusai penalti Lookman gagal menghasilkan gol.

Seusai laga, Scott Parker angkat bicara soal teknik panenka Lookman yang berujung sial bagi Fulham.

Mantan pemain sekaligus juru taktik asal Inggris itu tampak kecewa dan marah terhadap keputusan Lookman.

"Emosi saya saat ini penuh dengan kekecewaan, sedikit marah," kata Parker, dikutip dari Sky Sports.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Sumber Sky Sports
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com