Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Atletico Madrid Vs Cadiz, Luis Suarez dkk Pesta 4 Gol

Kompas.com - 08/11/2020, 05:01 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

MADRID, KOMPAS.com - Pertandingan Atletico Madrid vs Cadiz berakhir 4-0 untuk kemenangan tuan rumah.

Duel Atletico Madrid vs Cadiz merupakan laga pekan ke-9 Liga Spanyol yang digelar di Stadion Wanda Metropolitano, Minggu (8/11/2020) dini hari WIB.

Gol kemenangan Atletico Madrid dicetak oleh Joao Felix (8', dan 89'), Marcos Llorente (22'), Luis Suarez (53').

Hasil laga melawanCadiz membuat Atletico Madrid memperpanjang tren positif selalu menang di Liga Spanyol menjadi empat pertandingan beruntun.

Los Rojiblancos, julukan Atletico Madrid, kini memimpin klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 17 poin dari tujuh laga.

Atletico Madrid berhak berada di puncak karena unggul selisih gol dari Real Sociedad yang juga mengoleksi 17 poin dari delapan penampilan di urutan kedua.

Di sisi lain, Cadiz yang merupakan salah satu tim promosi musim ini tertahan di peringkat enam dengan raihan 14 poin.

Baca juga: Hasil Barcelona Vs Real Betis, Dwigol Messi Ikut Hancurkan Tim Tamu

Jalannya pertandingan:

Pada babak pertama, Atletico Madrid selaku tuan rumah langsung mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu.

Anak asuh Diego Simeone itu berhasil unggul cepat pada menit ke-8 berkat gol Joao Felix.

Gol Joao Felix kali ini berawal dari kesalahan kiper Cadiz, Jeremia Ledesma, yang gagal menangkap dengan sempurna bola crossing Stefan Savic.

Bola liar kemudian berhasil didapatkan oleh Marcos Llorente di dalam kotak penalti Cadiz.

Llorente lalu langsung melakukan umpan lambung yang diselesaikan dengan baik oleh Joao Felix dengan sundulan untuk mencetak gol.

Setelah berhasil unggul cepat, Atletico Madrid sukses mendominasi jalannya pertandingan.

Meski demikian, Atletico Madrid baru bisa mencetak gol keduanya pada menit ke-22 melalui sepakan Llorente.

Baca juga: Ansu Fati Cedera Robek Otot Meniskus, Potensi Absen Lawan Juventus

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com