Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bikin Juventus Keok, Performa Terbaik Barcelona Musim Ini

Kompas.com - 29/10/2020, 11:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, menyebut kemenangan atas Juventus menjadi penampilan terbaik timnya musim ini.

Barcelona bertandang ke markas Juventus pada matchday kedua fase grup Liga Champions 2020-2021.

Blaugrana, julukan Barcelona, mengantongi kemenangan 2-0 pada laga yang berlangsung di Stadion Allianz, Kamis (29/10/2020).

Dua gol kemenenangan Barcelona dibukukan oleh Ousmane Dembele dan Lionel Messi.

Baca juga: Kata Pirlo Usai Kalah di Liga Champions: Juventus Belum Selevel Barcelona

Hasil positif tersebut membuat Ronald Koeman sangat puas. Dia menyebut kemenangan atas Juventus menjadi penampilan terbaik para anak didiknya musim ini.

"Kami menampilkan performa yang luar biasa melawan tim yang sangat kuat di Eropa," ujar Ronald Koeman dilansir dari Football Italia.

"Kami menciptakan peluang mencetak gol, saya senang dengan gaya sepak bola dan karakter yang ditunjukkan skuad saya."

"Itu adalah penampilan terbaik kami musim ini, yang pasti terlengkap," ujar Koeman melanjutkan.

"Kami mengontrol lini tengah dan Antoine Griezmann sedikit kurang beruntung, tetapi dia bermain bagus," tutur Ronald Koeman.

Kemenangan atas Juventus ini seperti penyembuh luka bagi Barcelona.

Meski meraih dua kemenangan beruntun di Liga Champions, Barcelona justru mengemas hasil yang berbeda di pentas Liga Spanyol. 

Mereka tak berdaya pada dua pertandingan terakhir Liga Spanyol. 

Baca juga: Juventus Vs Barcelona, Kekecewaan Koeman di Balik Kemenangan Messi dkk

Setelah kalah 0-1 dari Getafe, Barcelona kembali menelan kekalahan 1-3 pada duel El Clasico kontra Real Madrid.

Sementara itu, kemenangan atas Juventus membawa Barcelona menduduki puncak klasemen Grup G dengan koleksi enam poin.

Selanjutnya, Barcelona bakal melawat ke markas Deportivo Alaves pada Minggu (1/11/2020) dini hari WIB.

Empat hari setelahnya, mereka kembali melakoni laga fase grup Liga Champions melawan Dynamo Kiev di Camp Nou.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com