Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/10/2020, 23:00 WIB

KOMPAS.com - Real Madrid berhasil menaklukan Barcelona dalam laga bertajuk El Clasico jilid pertama pada lanjutan pekan ketujuh LaLiga.

Duel Barcelona vs Real Madrid di Stadion Camp Nou, Sabtu (24/10/2020), berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan klub berjulukan Los Blancos.

Satu gol Barcelona dicetak Ansu Fati (8'). Sementara tiga gol kemenangan Real Madrid dicetak Federico Valverde (5'), Sergio Ramos (63') dan Luka Modric (90').

Berkat kemenangan ini, Real Madrid kini menempati puncak klasemen sementara Liga Spanyol dengan koleksi 13 poin.

Sementara Barcelona harus turun ke peringkat ke-10 dengan koleksi tujuh poin.

Ulasan pertandingan Barcelona vs Real Madrid

Real Madrid berhasil membuka keunggulan terlebih dahulu saat laga baru berjalan lima menit.

Karim Benzema tampil sebagai inisiator gol Real Madrid. Pemain asal Perancis itu memberikan umpan terobosan kepada Federico Valverde setelah melihat celah di pertahanan Barcelona.

Alhasil Valverde tak membuang kesempatan emas tersebut dan berhasil diceploskannya.

Gol Real Madrid yang dicetak Federico Valverde langsung direspons Barcelona berselang tiga menit kemudian.

Gol balasan Barcelona dicetak Ansu Fati setelah memanfaatkan umpan silang dari Jordi Alba.

Momen terjadinya gol Ansu Fati pada laga El Clasico Barcelona vs REal Madrid di Stadion Camp Nou pada 24 Oktober 2020.AFP/LLUIS GENE Momen terjadinya gol Ansu Fati pada laga El Clasico Barcelona vs REal Madrid di Stadion Camp Nou pada 24 Oktober 2020.

Setelah menyamakan kedudukan, Barcelona kembal mengancam gawang Real Madrid pada menit ke-14 lewat tendangan keras Philippe Coutinho dari luar kotak penalti.

Akan tetapi tendangan kerasnya masih bisa diredam Thibaut Courtois.

Pada menit ke-23 hingga 25', jual beli serangan kedua tim terjadi. Di kubu Barcelona, Lionel Messi nyaris membobol gawang Real Madrid melalui skema serangan balik cepat yang dimotori Ansu Fati.

Namun, Messi tak berhasil membobol gawang Real Madrid setelah tendangannya ditepis oleh Courtois.

Setelah itu giliran Benzema yang hampir membobol gawang Barcelona setelah tendangannya dari hasil umpan silang Toni Kroos ditepis oleh Neto.

Hingga peluit akhir babak pertama ditiupkan, tidak ada gol tambahan yang tercipta bagi kedua tim. Skor imbang 1-1 menghiasi babak pertama laga Barcelona vs Real Madrid.

Memasuki babak kedua, Barcelona langsung mengancam gawang Real Madrid pada menit ke-50 lewat Ansu Fati dari sisi kiri El Real.

Akan tetapi, peluang dari Ansu Fati gagal berbuah gol setelah tendangannya melebar dari gawang Real Madrid.

Berselang tiga menit kemudian Barcelona lagi-lagi mendapat peluang emas dari sundulan Coutinho setelah menerima umpan silang dari Fati.

Namun, sundulan pemain asal Brasil itu gagal berbuah gol setelah melebar tipis dari gawang Real Madrid.

Pada menit ke-61, Real Madrid mendapat hadiah penalti setelah Sergio Ramos dilanggar oleh pemain bertahan Barcelona.

Mendapat hadiah penalti tak disia-siakan oleh Sergio Ramos selaku eksekutor. Ia pun berhasil membobol gawang Neto pada menit ke-63.

Kedudukan pun berbalik menjadi 2-1 untuk Real Madrid.

Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, merayakan gol penalti ke gawang Barcelona pada laga El Clasico di Stadion Camp Nou pada 24 Oktober 2020.AFP/LLUIS GENE Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, merayakan gol penalti ke gawang Barcelona pada laga El Clasico di Stadion Camp Nou pada 24 Oktober 2020.

Tertinggal 1-2 dari Real Madrid membuat Barcelona terpacu. Beberapa serangan dilancarkan Lionel Messi cs masih belum berbuah gol hingga menit ke-75.

Laga menyisakan delapan menit, Barcelona langsung memasukan tiga pemain pengganti guna menambah serangan.

Antoine Griezmann, Francisco Trincao, Ousmane Dembele menjadi pilihan Ronald Koeman guna menambah serangan.

Pada menit ke-85, gawang Barcelona menjadi tak aman setelah peluang dari Sergio Ramos hampir saja memperlebar jarak kedudukan buat Real Madrid.

Jelang laga berakhir, Real Madrid kembali perlebar jarak menjadi 3-1. Kali ini giliran Luka Modric yang mencetak gol setelah ia menggocek kiper Neto di area kotak penalti.

Hingga peluit akhir pertandingan ditiupkan kedudukan 3-1 untuk kemenangan Real Madrid atas Barcelona.

Susunan pemain kedua tim:

Barcelona (4-2-3-1): 13-Neto; 2-Dest, 3-Pique, 15-Lenglet, 18-Alba (9-Braithwaite, 87'); 5-Busquets (17-Trincao, 82'), 21-Frenkie de Jong; 16-Pedri (11-Dembele, 82'), 14-Coutinho, 22-Fati (7-Griezmann, 82'); 10-Messi.

Cadangan: 26-Pena (PG), 36-Tenas (PG), 9-Braithwaite, 12-Puig, 6-Alena, 20-Roberto, 7-Griezmann, 8-Pjanic, 17-Trincao, 11-Dembele, 4-Araujo, 24-Firpo

Pelatih: Ronald Koeman

Real Madrid (4-3-3): 1-Courtois; 6-Nacho (17-Vazquez, 43'), 5-Varane, 4-Ramos, 23-Mendy; 15-Valverde (10-Modric, 69'), 14-Casemiro, 8-Kroos; 11-Asensio (25-Rodrygo, 81'), 9-Benzema, 20-Vinicius.

Cadangan: 13-Lunin (PG), 33-Lopez (PG), 22-Isco, 18-Jovic, 17-Vazquez, 12-Marcelo, 3-Militao, 10-Modric, 25-Rodrygo.

Pelatih: Zinedine Zidane

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Bali United Vs PSM: Juku Eja Komplet, Serdadu Tridatu Kurang Pemain Asing

Bali United Vs PSM: Juku Eja Komplet, Serdadu Tridatu Kurang Pemain Asing

Liga Indonesia
Persib Latihan Pertama, Menu Gim di Tengah Hujan dari Luis Milla

Persib Latihan Pertama, Menu Gim di Tengah Hujan dari Luis Milla

Liga Indonesia
Final Liga Champions: Bintang Inter Takut Pencuri, Bukan Man City

Final Liga Champions: Bintang Inter Takut Pencuri, Bukan Man City

Liga Italia
Indonesia Vs Argentina: 20.000 Tiket Ludes 9 Menit, Apresiasi Laga Kelas Dunia

Indonesia Vs Argentina: 20.000 Tiket Ludes 9 Menit, Apresiasi Laga Kelas Dunia

Liga Indonesia
Moonton Indonesia Lepas EVOS Legends dan ONIC ke MSC 2023

Moonton Indonesia Lepas EVOS Legends dan ONIC ke MSC 2023

Sports
Messi Ingin Kembali ke Barcelona, Sang Ayah dan Laporta Sudah Bicara

Messi Ingin Kembali ke Barcelona, Sang Ayah dan Laporta Sudah Bicara

Liga Spanyol
Bali United Vs PSM: Rapor Apik Juku Eja, Serdadu Tridatu Lebih 'Panas'

Bali United Vs PSM: Rapor Apik Juku Eja, Serdadu Tridatu Lebih "Panas"

Liga Indonesia
Klasemen ASEAN Para Games 2023, Indonesia Tembus 100 Medali

Klasemen ASEAN Para Games 2023, Indonesia Tembus 100 Medali

Sports
Ibrahimovic Pensiun dari Sepak Bola: Bahkan Tuhan Pun Menangis…

Ibrahimovic Pensiun dari Sepak Bola: Bahkan Tuhan Pun Menangis…

Liga Italia
Messi Pergi, PSG Ditinggal Jutaan Pengikut di Media Sosial

Messi Pergi, PSG Ditinggal Jutaan Pengikut di Media Sosial

Liga Lain
Daftar Bonus SEA Games 2023, Pemerintah Kucurkan Rp 289 Miliar

Daftar Bonus SEA Games 2023, Pemerintah Kucurkan Rp 289 Miliar

Sports
Tyronne del Pino dan David da Silva Belum Hadir dalam Latihan Perdana Persib

Tyronne del Pino dan David da Silva Belum Hadir dalam Latihan Perdana Persib

Liga Indonesia
FIFA Matchday Indonesia Vs Argentina: Sengitnya 'War' Tiket, Kerahkan 5 Perangkat tapi Tak Dapat

FIFA Matchday Indonesia Vs Argentina: Sengitnya "War" Tiket, Kerahkan 5 Perangkat tapi Tak Dapat

Liga Indonesia
ASEAN Para Games 2023, Para-Atletik Tambah 3 Medali Emas untuk Indonesia

ASEAN Para Games 2023, Para-Atletik Tambah 3 Medali Emas untuk Indonesia

Sports
Hasil Undian Singapore Open 2023, Misi Indonesia Pertahankan Prestasi

Hasil Undian Singapore Open 2023, Misi Indonesia Pertahankan Prestasi

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+