KOMPAS.com - Partai pembuka Thai League pekan ke-10 akan mempertemukan tuan rumah Nakhon Ratchasima kontra Bangkok United pada Sabtu (24/10/2020) pukul 17.45 WIB. Kemudian, PT Prachuap yang diperkuat Rudolof Yanto Basna akan bertandang ke markas Port FC.
Nakhon Ratchasima vs True Bangkok United
Sang tamu, Bangkok United datang ke Stadion 80th Birthday dengan misi besar yakni menghentikan rekor empat kekalahan beruntun mereka dalam empat laga terakhir.
Pada pertandingan terakhir, Bangkok United kalah secara dramatis dari Sukhothai dengan skor mencolok 4-5.
Hasil yang membuat pelatih mereka Mano Polking mengundurkan diri setelah rentetan hasil buruk yang menimpa timnya.
Hasil yang mengecewakan bagi Polking yang sudah enam tahun menjadi pelatih the Angels, dan tidak pernah kalah di tiga pertandingan beruntun bersama Bangkok.
Pengganti semantara Polking sendiri bukanlah orang asing, Danny Invincibile yang baru berusia 41 tahun.
Dia pernah menjabat sebagai pelatih akademi Bangkok United untuk beberapa tahun.
Invincibile sendiri pernah memperkuat Kilmarnock di Skotlandia dan Swindon Town di Inggris.
Pelatih baru Bangkok ini akan mendapat tugas berat di debutnya, ketika moral tim sedang rendah-rendahnya.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan