Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Lengkap Liga Inggris, Rekor Buruk Spurs dan Noda Pertama Leeds di Elland Road

Kompas.com - 20/10/2020, 05:40 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

KOMPAS.com - Rangkaian gameweek kelima Premier League - kasta tertinggi Liga Inggris - rampung dihelat, ditutup dengan pertandingan Leeds United vs Wolverhampaton Wanderers, Selasa (20/10/2020) dini hari WIB.

Duel yang berlangsung di Elland Road (kandang Leeds) itu berakhir untuk kemenangan Wolverhampton.

Gol Raul Jimenez pada menit ke-70 memastikan kemenangan Wolves dengan skor 1-0.

Ini adalah gol ke-30 Jimenez bagi Wolves di semua kompetisi sejak ia didatangkan dari Benfica pada musim lalu.

Baca juga: Leeds United Vs Wolverhampton, Gol Raul Jimenez Bawa Wolves Menang

Rekor impresif lainnya, Wolves telah memenangkan tiga dari lima laga awal Liga Inggris musim ini.

Catatan ini mengulangi rekor klub pada musim 1979-1980.

Sementara bagi Leeds United, ini merupakan kekalahan perdana mereka di kandang untuk pentas Liga Inggris musim 2020-2021.

Setelah laga ini, posisi kedua tim di klasemen Liga Inggris tak terpaut jauh.

Leeds di posisi ke-10 dengan tujuh poin, sedangkan Wolverhampton di peringkat keenam dengan sembilan poin.

Sementara itu, nasib sial menimpa dua klub London, Chelsea dan Tottenham Hotspurs.

Kemenangan mereka sirna karena gol menit-menit akhir pertandingan.

Chelsea ditahan imbang Southampton di Stamford Bridge. Gol Jannik Vestergaard pada injury time babak kedua memaksa hasil imbang 3-3.

Di Tottenham Hotspur Stadium, gol Manuel Lanzini pada menit ke-90+4 juga memaksa laga berakhir dengan skor 3-3.

Baca juga: Liverpool Kehilangan Van Dijk, Perebutan Juara Liga Inggris Diklaim Terbuka Lebar

Dilansir dari Sky Sports Statto, ini merupakan kali pertama sejak September 2001, Tottenham gagal menang setelah memimpin tiga gol terlebih dulu.

Ya, pada babak pertama, pasukan Jose Mourinho itu sempat memimpin tiga gol berkat lesakkan Son Heung-min (1') dan Harry Kane (8', 16').

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Timnas Indonesia
Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com