Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nestapa Liverpool, The Reds yang Rapuh Tanpa Van Dijk-Alisson, Buktinya...

Kompas.com - 20/10/2020, 05:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber LiveScore

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Liverpool dipastikan tidak akan diperkuat Virgil van Dijk dan Alisson Becker setidaknya sampai pertengahan November 2020.

Terbaru, Van Dijk dipastikan naik meja operasi karena cedera ligamen lutut atau biasa disebut anterior cruciate ligament (ACL).

Van Dijk diprediksi akan absen selama enam bulan sampai satu tahun karena struktur ligamen di lututnya rusak.

"Kami belum bisa memprediksi kapan Van Dijk akan pulih karena setiap pemain memiliki karakter berbeda ketika menderita cedera," kata Klopp dikutip dari situs resmi klub, Senin (19/10/2020).

"Namun, Van Dijk pasti akan absen sangat lama. Itulah situasi saat ini," ucap Klopp.

Baca juga: Baru Ditinggal Van Dijk, Liverpool Terancam Kehilangan Bek Lagi

Pemain asal Belanda itu menyusul Alisson yang sudah terlebih dahulu masuk ruang pemulihan cedera Liverpool.

Alisson mengalami cedera bahu saat mengikuti latihan rutin Liverpool awal Oktober 2020.

Kiper asal Brasil itu diperkirakan baru akan pulih akhir Oktober ini atau paling lama pertengahan November 2020.

Kehilangan Van Dijk dan Alisson secara bersamaan tentu bukan berita baik untuk Liverpool.

Sebab, Liverpool dalam waktu dekat akan menghadapi jadwal padat di Liga Champions dan Liga Inggris.

Baca juga: Reaksi Klopp soal Problem Kiper Liverpool, Adrian Blunder dan Alisson Cedera

The Reds, julukan Liverpool, dijadwalkan melakoni enam pertandingan dalam kurun waktu tiga pekan sampai jeda internasional awal November 2020.

Beberapa lawan berat yang akan dihadapi Liverpool pada periode tersebut adalah Ajax Amsterdam, Atalanta, dan Manchester City.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, kini dituntut segera mencari formula untuk menutup lubang besar yang ditinggal Van Dijk dan Alisson.

Pasalnya, lini belakang Liverpool tanpa kehadiran Van Dijk dan Alisson terbilang cukup rapuh.

Di bawah asuhan Klopp, Van Dijk dan Alisson tercatat sudah bermain bersama pada 70 pertandingan Liga Inggris.

Halaman:
Sumber LiveScore
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com