Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Janji Penyerang Garuda Muda Jelang Laga Timnas U19 Indonesia Vs Makedonia Utara

Kompas.com - 11/10/2020, 17:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Irfan Jauhari mengungkapkan janjinya menjelang bentrok timnas U19 Indonesia vs Makedonia Utara dalam laga uji coba di Kroasia.

Duel timnas U19 Indonesia vs Makedonia Utara bakal digelar di Stadion NK Junak Sinj, Split, Minggu (11/10/2020) malam WIB.

Bagi Garuda Muda, ini akan menjadi laga uji coba kedua selama pemusatan latihan (TC) bulan Oktober di negara finalis Piala Dunia 2018 tersebut.

Sebelumnya, timnas U19 Indonesia arahan Shin Tae-yong sudah terlebih dulu menjajal kekuatan salah satu klub lokal, NK Dugopolje.

Baca juga: Shin Tae-yong Ungkap Satu Perubahan Dominan Usai Laga Timnas U19 Vs NK Dugopolje

Bermain di Stadion NK Uskok Klis, Split, Kamis (8/10/2020) malam WIB, Garuda Muda berhasil menang meyakinkan.

Witan Sulaeman dkk menangani perlawanan NK Dugopolje dengan skor telak 3-0.

Hasil itu bisa menjadi modal berharga timnas U19 Indonesia dalam menyambut laga kontra Makedonia Utara.

Menjelang laga tersebut, pasukan Garuda Muda sudah melakukan beberapa persiapan.

Baca juga: Prediksi Timnas U19 Indonesia Vs Makedonia Utara, Misi Lanjutkan Tren Kemenangan

Penyerang timnas U19 Indonesia, Irfan Jauhari, pun berjanji akan bekerja keras demi meraih hasil positif seperti saat melawan NK Dugopolje.

"Tentu kami seperti biasa, terus melakukan persiapan yang baik menjelang menghadapi Makedonia Utara," kata Irfan Jauhari, dikutip dari laman resmi PSSI.

"Kami akan berjuang keras dan meraih hasil terbaik melawan mereka," ikrar pemain asal Bali United itu.

Adapun Irfan Jauhari sejauh ini sudah menyumbangkan satu gol untuk timnas U19 Indonesia.

Baca juga: Dua Masalah Shin Tae-yong Jelang Laga Timnas U19 Vs Makedonia Utara

Satu-satunya gol dari Irfan Jauhari tercipta ketika Garuda Muda menjajal kekuatan Arab Saudi, 11 September 2020.

Terbaru, dia terlibat dalam proses gol ketiga timnas U19 Indonesia saat bersua NK Dugopolje.

Pada laga itu, Irfan Jauhari berhasil menyundul bola kiriman Arhan Pratama yang kemudian membentur mistar gawang.

Selanjutnya, bola muntah hasil sundulan Irfan Jauhari mampu dimanfaatkan Witan Sulaeman yang berdiri bebas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber PSSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com