Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perkataan Juergen Klopp yang Buat Adam Lallana Mantap Hengkang dari Liverpool

Kompas.com - 10/10/2020, 22:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain Brighton and Hove Albion, Adam Lallana, mengungkapkan perkataan Juergen Klopp yang membuatnya mantap hengkang dari Liverpool.

Adam Lallana hengkang dari Anfield dan bergabung dengan Brighton and Hove Albion pada 27 Juli 2020 setelah kontraknya tidak diperbarui.

Selama enam tahun kisahnya bersama Liverpool, Lallana telah mencatatkan 178 penampilan dengan torehan 22 gol dan 22 assist.

Dia juga mengantarkan Liverpool meraih empat trofi termasuk Liga Champions dan Liga Inggris.

Baca juga: Pengakuan Jujur Wijnaldum: Liverpool dan Thiago Alcantara Pasangan Sempurna

Adam Lallana baru-baru ini mengungkapkan perkataan juru taktik Liverpool Juergen Klopp yang turut mendorongnya meninggalkan Anfield.

Jauh sebelum kontraknya berakhir pada musim panas ini, Juergen Klopp ternyata sudah mewanti-wanti Lallana untuk segera mencari klub baru.

Hal itu diungkapkan Juergen Klopp pada Oktober 2019 silam.

"Untuk memberi Anda sedikit wawasan, saya berbicara dengan Juergen (Klopp) pada Oktober tahun lalu dan hanya duduk serta melakukan percakapan terbuka," kata Adam Lallana kepada BBC Radio 5 Live, seperti dilansir dari Liverpool Echo.

"Kami memiliki hubungan yang bagus dan saya hanya menanyakan bagaimana saya tahun depan? Saya tahu kontrak saya habis. Saya juga tahu saya tidak bermain secara reguler."

"Meski saya memiliki peran yang cukup besar dalam skuad, saya menginginkan sedikit kejujuran. Dia pada dasarnya mengatakan pada saya pada Oktober, meminta agen saya untuk mulai mencari klub lain," lanjut Adam Lallana.

Lebih lanjut, Adam Lallana mengungkapkan bukan berarti dirinya tidak masuk ke dalam rencana Juergen Klopp musim ini.

Juergen Klopp justru sangat memercayai kemampuan Lallana dan meyakini bahwa sang pemain pantas untuk mendapatkan menit bermain lebih banyak.

Baca juga: Edinson Cavani Tak Gentar Kenakan Nomor Punggung Keramat di Man United

"Itu tidak berarti saya tidak dalam rencananya atau dia tidak akan memanfaatkan kemampuan saya," kata Adam Lallana.

"Empat hari kemudian, dia membawa saya ke Old Trafford dan saya mencetak gol penyeimbang. Saya pikir itu menunjukkan tipe seperti apa Juergen itu. Dia sangat jujur."

"Dia berkata kepada saya bahwa saya pantas untuk bermain lebih sering dan pantas mendapatkan menit bermain lebih banyak."

"Dia tidak bisa menawarkan itu kepada saya. Jadi, sejak saat itu saya mendapat restunya dan klub untuk memberikan agen saya lampu hijau dalam berbicara dengan klub lain," ucap Adam Lallana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com