Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengakuan Jujur Wijnaldum: Liverpool dan Thiago Alcantara Pasangan Sempurna

Kompas.com - 09/10/2020, 20:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum, angkat bicara soal kedatangan Thiago Alcantara ke Anfield.

Kehadiran Thiago Alcantara dengan segudang pengalamannya bersama Bayern Muenchen semakin memperkuat lini tengah Liverpool.

Georginio Wijnaldum pun menyambut baik kedatangan Thiago meski sempat beredar isu bahwa pemain asal Spanyol itu bakal mengancam posisinya.

Seperti diketahui, Wijnaldum sempat dikabarkan akan hengkang apabila Thiago Alcantara diresmikan oleh Liverpool.

Baca juga: Curhat Virgil van Dijk, Beratnya Misi Liverpool Pertahankan Gelar Juara karena Hal Ini

Isu itu sempat berhembus kencang seiring dengan ketertarikan Barcelona terhadap Wijnaldum.

Kendati demikian, pelatih Liverpool Juergen Klopp menegaskan bahwa kedatangan Thiago Alcantara tidak akan berdampak pada masa depan siapa pun.

Wijnaldum pun merasa tak terancam dengan kehadiran Thiago.

Dia justru mengatakan bahwa kualitas yang dimiliki Thiago Alcantara membuatnya menjadi 'pasangan' yang sempurna untuk Liverpool.

"Semuanya membuat saya terkesan. Saya melihatnya bermain selama bertahun-tahun, saya bermain melawannya ketika Liverpool bersua Bayern," ujar Wijnaldum yang dilansir dari laman resmi Liverpool.

"Kesadaran yang dia miliki di lapangan, kepercayaan yang dia miliki saat memiliki bola, dan cara dia mengatur tim bermain sungguh luar biasa."

"Dia adalah pemain berkualitas yang akan membuat tim ini lebih baik dari sebelumnya."

"Jadi, saya sangat senang dia ada di sini. Semua orang senang. Dia juga senang berada di sini."

"Saya pikir ini adalah pasangan yang serasi: Liverpool dan Thiago Alcantara," ujar pemain asal Belanda ini.

Baca juga: Bintang Liverpool Anggap Sepele Ketertarikan Barcelona

Sementara itu, Thiago Alcantara masih harus absen membela Liverpool setelah dikonfirmasi positif virus corona pada Rabu (30/9/2020).

Thiago Alcantara pun sedang menjalani isolasi mandiri selama dua pekan sebagaimana protokol kesehatan yang ditentukan.

Pemain asal Spanyol itu diprediksi baru bisa membela Liverpool lagi saat bersua Everton pada Sabtu (17/10/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com