Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Shin Tae-yong Komentari Penampilan 2 Debutan Timnas U19 Indonesia

Kompas.com - 09/10/2020, 15:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Pelatih timnas U19 Indonesia, Shin Tae-yong, mengomentari penampilan dua pemain Garuda Muda yang melakoni debut pada laga uji coba kontra NK Dugopolje.

Adapun laga timnas U19 Indonesia vs NK Dugopolje yang digelar di Stadion NK Uskok Klis, Split, Kamis (8/10/2020) malam WIB, itu berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan Garuda Muda.

Gol-gol kemenangan skuad asuhan Shin Tae-yong diciptakan oleh tiga pemain berbeda, Braif Fatari (3'), Brylian Aldama (15'-penalti), Witan Sulaeman (21').

Ini adalah kemenangan ketiga timnas U19 Indonesia selama menjalani pemusatan latihan (TC) di Kroasia.

Dua kemenangan sebelumnya mereka petik saat bersua Qatar (2-1) dan Dinamo Zagreb (1-0).

Baca juga: Hajar NK Dugopolje, 4 Pemain Timnas U19 Indonesia Jadi Top Skor

Kemenangan ketiga Garuda Muda ini diwarnai debut dua pemain, yakni Yofandani Damai (kiper) dan Muhammad Fadhil (bek).

Dalam laga kontra NK Dugopolje, Yofandani dan Fadhil baru masuk pada babak kedua, setelah timnas U19 Indonesia sudah unggul 3-0.

Kendati tampil sebagai pemain pengganti, kedua pemain itu sudah cukup membuat Shin Tae-yong puas.

Shin Tae-yong mengatakan bahwa Yofandani dan Fadhil bermain dengan baik saat menjajal kekuatan NK Dugopolje.

"Hari ini Yofandani dan Muhammad Fadhil menjalani debut pertama kali selama uji coba di Kroasia, saya rasa mereka bermain dengan baik," kata Shin Tae-yong, dikutip dari laman resmi PSSI.

Baca juga: Timnas U19 Indonesia Libas NK Dugopolje, Shin Tae-yong Soroti Proses Gol Garuda Muda

Selain memuji penampilan Yofandani dan Fadhil, juru taktik asal Korea Selatan itu mengapresiasi semua pemain Garuda Muda.

Dia pun menyoroti proses ketiga gol yang diciptakan Witan Sulaeman dkk.

"Apresiasi kepada pemain yang mampu meraih kemenangan pada laga ini. Memang di babak pertama kami sanggup mencetak tiga gol dan menambah kepercayaan diri pemain," ujar Shin Tae-yong.

"Gol juga tercipta melalui proses yang baik. Pemain makin menunjukkan perkembangannya," tutur dia menjelaskan.

Baca juga: Kemenangan Telak Timnas U19 Indonesia Jadi Kado Manis Witan Sulaeman

Selanjutnya, timnas U19 Indonesia akan melanjutkan rangkaian uji coba dengan menjajal kekuatan Makedonia Utara pada Minggu (11/10/2020).

Bagi Garuda Muda, duel Makedonia Utara itu merupakan laga uji coba kesembilan selama pemusatan latihan di Kroasia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber PSSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com