Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batal Gabung Arsenal, Bintang Muda Perancis Legawa

Kompas.com - 05/10/2020, 11:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bintang muda Perancis milik Olympique Lyon, Houssem Aouar, tidak terlalu kecewa setelah gagal pindah ke Arsenal.

Dalam pernyataannya, Aouar justru merasa bersyukur bisa tetap membela Olympique Lyon musim ini.

Aouar sebelumnya dikabarkan sudah mencapai kesepakan dengan Arsenal terkait nilai dan durasi kontrak.

Hal itu membuat Arsenal mengajukan tawaran 35 juta euro atau setara Rp 610,5 miliar untuk mendapatkan Aouar pekan lalu.

Penawaran Arsenal itu juga sudah dibenarkan oleh Presiden Lyon, Jean-Michel Aulas.

Namun, tawaran Arsenal langsung ditolak Lyon yang menginginkan 60 juta euro.

Baca juga: Dua Hal yang Bikin Aubameyang Betah di Arsenal

Aouar pada akhirnya batal pindah karena Arsenal tidak mengajukan penawaran ulang sampai batas waktu yang ditentukan Lyon, Jumat (2/10/2020).

Setelah dipastikan bertahan di Lyon, Aouar mengaku tidak kecewa meski sudah sangat dekat dengan Arsenal.

"Saya merasa masih bisa berkontribusi untuk Lyon," kata Aouar dikutip dari Telefoot, Minggu (4/10/2020).

"Saya ingin melanjutkan karier di tim yang telah membesarkan saya," ucap Aouar.

Setelah gagal mendapatkan Aouar, Arsenal disebut langsung mengalihkan incaran ke gelandang Chelsea, Jorginho.

Dikutip dari situs ESPN, Arsenal dalam waktu dekat akan mengajukan penawaran ke Chelsea untuk meminjam Jorginho selama satu tahun.

Namun, hingga saat ini masih belum ada tanda-tanda atau rumor yang menyebut Chelsea akan melepas Jorginho.

Pemain asal Italia itu juga masih menjadi bagian dari skuad Chelsea saat mengalahkan Crystal Palace 4-0, Sabtu (3/10/2020).

Baca juga: Sempat Ingin Tinggalkan Arsenal, Aubemayang Pilih Bertahan karena 2 Hal Ini

Arsenal sangat serius dalam perburuan pemain tengah pada bursa transfer musim panas kali ini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com