Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sikap Arema FC Terkait Penundaan Lanjutan Liga 1 2020

Kompas.com - 29/09/2020, 15:34 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Tidak keluarnya izin keamanan dari Polri berbuntut pada penundaan kembali lanjutan Liga 1 dan Liga 2.

Kickoff Liga 1 yang seharusnya dilaksanakan 1 Oktober 2020 resmi ditunda.

Kabar penundaan ini diumumkan langsung oleh Ketum PSSI Mochamad Iriawan dalam konferensi pers bersama Menpora Zainudin Amali di Kantor Kemenpora RI, Selasa (29/9/2020) siang.

Menanggapi kabar tersebut, Arema FC mengaku sangat menyayangkan penundaan kompetisi kesekian kalinya ini.

Baca juga: BREAKING NEWS, Liga 1 dan Liga 2 Resmi Ditunda Lagi hingga November

"Penundaan Liga 1 karena tanpa izin kepolisian yang disampaikan federasi bagi Arema FC tentu ini membuat kami prihatin," kata Media Officer Arema FC, Sudarmaji, dalam rilisnya.

"Upaya untuk mengampanyekan protokol kesehatan sekaligus hidup sehat, termasuk menggerakkan potensi ekonomi lewat sepak bola, kembali terhambat," ucapnya.

Sudarmaji mengatakan, banyak pihak yang menggantungkan hidup pada lanjutan kompetisi ini.

Semua menyadari bahwa Covid-19 masih menjadi ancaman, tetapi dengan kepatuhan dan disiplin menerapkan protokol kesehatan dirasa bisa menjadi jalan tengah yang bijak.

Hal itu sesuai dengan syarat yang diberikan BNPB sebelum memberikan izin untuk menyelenggarakan kompetisi beberapa waktu lalu.

Baca juga: Siapkan Kejutan, Arema FC Segera Perkenalkan 3 Pemain Asing Baru

Karena itu, Sudarmaji berharap pihak-pihak terkait bisa melakukan upaya yang sama dan komunikasi untuk bisa mencari jalan tengah bersama Polri.

"Sangat berharap ada pola komunikasi yang dibangun, yakni memberi ruang saran dan masukan kepada kepolisian, kepada stakeholder sepak bola kita terkait jalan tengah dan solusi agar kepentingan banyak pihak bisa berjalan," tuturnya.

"Agar sepak bola kembali bisa tergelar dengan bersama-sama punya komitmen tinggi dari semua pihak dalam menjaga penularan Covid agar tidak makin meluas," tutur media officer asal Banyuwangi tersebut.

Arema FC akan mengambil hikmah dari penundaan ini. Waktu yang ada akan dimanfaatkan untuk mematangkan persiapan tim menghadapi kompetisi dengan waktu yang sudah ditentukan.

Baca juga: PSSI Berharap Liga 1 dan Liga 2 Hanya Ditunda Selama Satu Bulan

Sudarmaji mengatakan Arema FC jelas rugi waktu, tenaga, dan materi selam masa persiapan ini, apalagi tim baru saja mendatangkan pelatih dan pemain asing baru secara khusus untuk menyambut lanjutan Liga 1 2020.

Namun, kerugian tersebut belum seberapa jika dibandingkan dengan kekecewaan yang dirasakan masyarakat, khususnya penikmat sepak bola Indonesia.

"Kerugian yang paling besar bagi Arema FC adalah bagaimana publik sepak bola sudah bermimpi sepak bola menjadi hiburan di tengah upaya melawan Covid dengan siap menjaga kepatuhannya, ternyata batal digelar," tuturnya.

"Publik harus kembali diyakinkan agar sepak bola kita mampu berproses untuk bisa berprestasi kembali lewat kompetisi," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com