JAKARTA, KOMPAS.com - PSSI resmi menunda Liga 1 dan Liga 2 musim ini untuk kali ketiga.
Liga 1 dan Liga 2 yang awalnya akan dilanjutkan pada 1 Oktober 2020, kemhdian diputuskan ditunda satu bulan lagi sampai November 2020.
Keputusan itu diumumkan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, dalam konfrensi pers yang juga dihadiri Menpora, Zainudin Amali, di Kantor Kemenpora, Jakarta, Selasa (29/9/2020).
Menurut Mochamad Iriawan, keputusan memperpanjang masa penangguhan kompeitisi kali ini tidak lepas dari kebijakan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) terkait izin keamanan.
Pada senin (28/9/2020), Polri memutuskan tidak akan memberi izin keramaian dalam berbagai tingkatan termasuk pertandingan sepak bola selama pandemi virus corona di Indonesia belum membaik.
Baca juga: 4 Pemain Positif Covid-19, Presiden Persebaya: Ini Peringatan untuk Liga 1
Mochamad Iriawan berharap semua pihak seperti pemain, tim peserta, perangkat pertandingan, hingga wasit, menghormati keputusan PSSI kali ini.
"Menyikapi hal ini, PSSI menghormati dan memahami keputusan Mabes Polri. Pertimbangan keamanan, keselamatan, dan kemanusiaan yang paling utama," kata Mochamad Iriawan.
"PSSI memohon untuk menunda kompetisi selama satu bulan. Jika dimulai November, kompetisi akan sesuai dan selesai pada Maret 2021," kata Mochamad Iriawan.
"Mari berharap agar pandemi virus corona segera membaik sehingga kompetisi bisa bergulir lagi pada November 2020," ucap pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.
Ini adalah kali ketiga PSSI menunda gelaran Liga 1 dan Liga 2 akibat pandemi virus corona.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.