Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Pemain Positif Covid-19, Presiden Persebaya: Ini Peringatan untuk Liga 1

Kompas.com - 29/09/2020, 12:18 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Adanya enam anggota tim Persebaya Surabaya yang positif Covid-19 dinilai sebagai peringatan terhadap rencana bergulirnya kembali Liga 1 2020.

Pendapat itu diungkapkan Presiden Persebaya Surabaya, Azrul Ananda, seusai terdapat enam anggota klubnya terinfeksi Covid-19, penyakit yang disebabkan infeksi virus corona.

Sebanyak enam anggota tim Persebaya dinyatakan positif terinfeksi virus corona, tepat dua sebelum kompetisi Liga 1 2020 dimulai kembali pada 1 Oktober nanti. 

Setelah sempat terhenti karena pandemi virus corona, Liga 1 2020 akan kembali digulirkan dengan laga PSS Sleman vs Persik Kediri di Stadion Maguwoharjo, Sleman, sebagai pembuka.

Baca juga: 4 Pemain Persebaya Dinyatakan Positif Covid-19

Namun, dua hari menjelang kembali bergulirnya kompetisi, datang kabar buruk dari Persebaya Surabaya.

Presiden Persebaya Surabaya, Azrul Ananda, mengumumkan ada enam anggota timnya yang positif Covid-19.

Enam orang itu terdiri dari empat orang pemain dan dua ofisial.

Hasil itu didapatkan seusai skuad Bajul Ijo menjalani tes swab pada Sabtu (26/9/2020) yang diselenggarakan oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB).

”Apa yang khawatirkan lebih cepat dari dugaan. Ada enam anggota tim Persebaya yang positif,” terang Azrul Ananda, dikutip Bolasport.com dari laman resmi Persebaya.

”Syukur, Alhamdulilah, kondisi mereka baik-baik saja. Kami langsung menerapkan protokol yang sesuai agar mereka segera pulih dan kondisi anggota tim lain terjaga,” lanjutnya.

Azrul pun melihat musibah yang menimpa timnya sebagai peringatan nyata untuk pelaksanaan Liga 1 2020.

Semua pihak baik pemain dan ofisial tim harus benar-benar disiplin menerapkan protokol kesehatan dan menjaga kondisi masing-masing.

Azrul juga berharap PT LIB benar-benar memberi perhatian terhadap penerapan protokol kesehatan dalam kelanjutan kompetisi.

Sebab, ancaman Covid-19 tetap mengintai meskipun protokol kesehatan sudah dipatuhi sedemikian rupa.

Baca juga: Dua Kendala David da SIlva Saat Jalani Latihan Perdana di Persebaya

Bukan tidak mungkin bila kejadian yang dialami oleh timnya saat ini kembali terulang di masa depan.

”Musim ini bukan musim normal. Dan tidak akan menjadi musim normal," tutur Azrul Ananda.

"Tak hanya Persebaya, ini bisa terjadi pada siapa saja. Karena itu, semoga apa yang terjadi ini bisa menjadi pelajaran 

Di sisi lain, Liga 1 dan Liga 2 tidak mendapatkan izin dari Polri untuk dilanjutkan musim ini.

Pada Senin (28/9/2020) malam WIB, Polri (Kepolisian Negara Republik Indonesia) menegaskan tidak memberikan izin bergulirnya Liga 1 dan Liga 2 2020 di tengah masa pandemi Covid-19.

Kadiv Humas Polri, Argo Yuwono, mengatakan salah satu alasan Polri tidak mengizinkan Liga 1 dan Liga 2 2020 bergulir lagi adalah angka kasus Covid-19 yang masih terus meningkat di Tanah Air.

"Terkait Liga 1 dan Liga 2 yang akan dilaksanakan mulai tanggal 1 Oktober 2020, Polri tidak mengeluarkan izin keramaian dengan pertimbangan situasi pandemi Covid-19 masih terus meningkat, yaitu jumlah masyarakat yang terinfeksi," ucap Argo dikutip Bolasport.com dari Tribunnews.com.

"Polri sudah mengeluarkan maklumat dan penegasan tidak akan mengeluarkan izin keramaian di semua tingkatan," ujarnya menambahkan.

"Polri bersama TNI serta stakeholder terkait sedang berkonsentrasi mendukung kebijakan pemerintah, melakukan operasi yustisi di semua jajaran," tandasnya.

PSSI dan PT LIB sendiri belum memberikan tanggapan terkait tidak terbitnya izin dari Polri.

Beberapa jam sebelumnya, Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, memang menyatakan bahwa pihaknya akan melakukan pertemuan dengan PT LIB dan Menpora Zainudin Amali pada Senin malam WIB.

Saat itu, PSSI menjelaskan bahwa Liga 1 2020 berada dalam situasi siaga 1. (Hugo Hardianto Wijaya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com