Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jose Mourinho Jadi Aktor di Balik Kepulangan Gareth Bale ke Tottenham Hotspur

Kompas.com - 21/09/2020, 13:40 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pemain baru Tottenham Hotspur, yang bakal kembali beraksi di Liga Inggris musim 2020-2021, Gareth Bale, mengungkap alasan kembali ke pelukan mantan klubnya.

Pada Sabtu (19/9/2020) waktu setempat, Tottenham Hotspur resmi membawa Gareth Bale pulang dari Real Madrid ke Inggris.

Akan tetapi, Spurs tidak membeli Bale dengan permanen.

Pemain asal Wales itu dipinjam dari Real Madrid dengan kesepakatan satu musim dengan nilai transfer yang tak disebutkan.

Tottenham Hotspur bukan klub asing bagi winger berusia 31 tahun itu.

Bale pernah membela Spurs pada kurun waktu 2007-2013, sebelum dijual ke Real Madrid dengan harga 85 juta pounds (sekitar Rp 1,5 triliun).

Ketika itu, Bale memecahkan rekor transfer termahal dunia.

Baca juga: Gareth Bale Kembali ke Tottenham dengan Rasa Lapar

Selama tujuh musim memperkuat Madrid, Bale telah mencetak 105 gol di semua kompetisi dan berkontribusi memberikan 13 trofi bergengsi.

Kini, Bale telah membuat keputusan besar untuk kembali berkostum Tottenham Hotspur dengan status pinjaman selama semusim.

Setelah resmi menjadi pemain The Lilywhites, Bale mengungkapkan ada peran besar pelatih Spurs, Jose Mourinho, dalam proses kepulangannya.

Bale menjelaskan, Mourinho sempat berbicara mengenai rencananya di musim depan, termasuk membicarakan peran sang pemain di Spurs.

Bale pun bertekad ingin tampil semaksimal mungkin agar dapat memberikan trofi untuk Spurs.

Baca juga: Betapa Bahagianya Gareth Bale Pulang ke Tottenham Hotspur

"Dia berbicara kepada saya tentang beberapa posisi yang dia ingin saya mainkan dan jelas saya senang dengan itu," kata Bale, seperti dilansir BolaSport.com dari BT Sports, Senin (21/9/2020).

"Dia adalah alasan besar bagi saya untuk kembali ke sini. Dia adalah nama yang terkenal dan seorang pemenang."

"Dia sangat cocok untuk Spurs. Kami perlu memenangkan trofi dan dia tahu bagaimana melakukannya lebih baik dari siapa pun."

Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com