Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta Menarik Timnas U19 Era Shin Tae-yong, Formasi Khas hingga Pemain Langganan Starter

Kompas.com - 18/09/2020, 11:30 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Timnas U19 Indonesia arahan Shin Tae-yong sudah melakoni empat laga uji coba dalam rangkaian pemusatan latihan di Kroasia.

Terakhir, skuad Garuda Muda berhasil memetik kemenangan 2-1 atas Qatar pada laga yang berlangsung di Stadion SRC Mladost, Cakovec, Kamis (17/9/2020) malam WIB.

Bagi timnas U19 Indonesia, ini adalah kemenangan perdana dalam empat laga uji coba yang telah dilakoni.

Sebelumnya, David Maulana dkk memetik dua kekalahan dan satu hasil imbang.

Baca juga: Jangan Biarkan Timnas U19 Indonesia Merasa Sendiri...

Dua kekalahan mereka derita saat bersua Bulgaria (0-3) dan tuan rumah Kroasia (1-7).

Sementara itu, satu hasil imbang terjadi ketika menjajal kekuatan Arab Saudi (3-3).

Dari keempat laga tersebut, terdapat sejumlah fakta menarik di balik kiprah skuad asuhan Shin Tae-yong. Berikut lima di antaranya:

1. Formasi langganan Shin Tae-yong

Dari keempat laga uji coba yang telah dilakoni timnas U19 Indonesia di Kroasia, Shin Tae-yong selalu menerapkan formasi 4-4-2.

Shin Tae-yong juga pernah menggunakan formasi ini ketika mendampingi timnas senior Korea Selatan pada Piala Dunia 2018 kontra raksasa Eropa, Jerman.

Kala itu, formasi 4-4-2 sukses membawa Korea Selatan menang 2-0 atas Jerman.

Baca juga: Analisis Skema 4-4-2 Timnas U19 ala Shin Tae-yong, Adaptasi Viktor Maslov

Pada awalnya, formasi 4-4-2 yang coba diterapkan Shin Tae-yong di timnas U19 Indonesia itu belum berjalan maksimal.

Skuad Garuda Muda gagal mencetak gol pada laga uji coba pertama kontra Bulgaria, Sabtu (5/9/2020).

Namun, ketika memasuki tiga laga berikutnya, formasi yang coba diterapkan Shin Tae-yong mulai berjalan.

Timnas U19 Indonesia berhasil membukukan satu gol meski harus takluk 1-7 dari Kroasia pada laga kedua.

Selanjutnya, pasukan Garuda Muda mampu mencetak gol saat bersua Arab Saudi (3-3) dan dua gol ketika menjajal kekuatan Qatar (2-1).

Baca juga: Putra Shin Tae-yong Turut Rayakan Kemenangan Timnas U19 Indonesia

2. Pemain-pemain yang selalu jadi starter

Ada empat pemain timnas U19 Indonesia yang seolah mendapat kepercayaan lebih dari Shin Tae-yong.

Keempat pemain tersebut selalu menjadi starter pada empat laga uji coba yang telah dilakoni.

Pemain pertama yang selalu menjadi starter ialah kiper asal klub PSMS Medan, Muhammad Adi Satryo. Dia selalu menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang timnas U19 Indonesia.

Selanjutnya, terdapat duet lini tengah di formasi 4-4-2 Shin Tae-yong, David Maulana dan Witan Sulaeman.

Sama seperti Muhammad Adi Satryo, mereka selalu tampil sejak menit awal.

Sementara itu, pemain terakhir yang selalu ditunjuk menjadi starter adalah Irfan Jauhari.

Adapun Irfan Jauhari berposisisi sebagai penyerang. Dari empat laga, dia diduetkan secara bergantian dengan Saddam Gaffar dan Braif Fatari.

Baca juga: 4 Pemain Timnas U19 yang Dapat Kepercayaan Lebih dari Shin Tae-yong

3. Selalu kebobolan

Penampilan agresif pasukan Garuda Muda tampaknya harus dibayar mahal. Mereka selalu kebobolan dalam empat laga uji coba di Kroasia.

Total, mereka sudah kebobolan 14 gol dalam keempat laga tersebut.

David Maulana dkk paling menderita ketika menelan kekalahan 1-7 dari tuan rumah Kroasia.

Setelah memetik hasil imbang 3-3 kontra Arab Saudi, Shin Tae-yong pun mengakui bahwa pasukan Garuda Muda memiliki kekurangan dalam hal bertahan.

Namun, pelatih berusia 51 tahun itu langsung membenahi pertahanan timnas U19 Indonesia dan hasilnya tampak dari laga kontra Qatar.

Seperti yang diketahui, Garuda Muda hanya kebobolan satu gol pada laga tersebut, bahkan berhasil memetik kemenangan.

4. Enam gol timnas U19 Indonesia dicetak oleh enam pemain berbeda

Dari keempat laga uji coba, skuad Garuda Muda sudah mencetak enam gol.

Kala ditaklukkan Kroasia (1-7), gol semata wayang timnas U19 Indonesia tercipta dari aksi Bagas Kaffa pada menit ke-72.

Kemudian ketika menahan imbang Arab Saudi (3-3), ketiga gol Garuda Muda disumbangkan oleh Irfan Jauhari (45'), Saddam Gaffar (52'), dan Braif Fatari (90).

Sementara itu, kala memetik kemenangan atas Qatar (2-1), sepasang gol skuad asuhan Shin Tae-yong dicetak oleh Brylian Aldama (18') dan Muhammad Supriadi (84').

Dengan demikian, semua gol yang dibukukan timnas U19 Indonesia tercipta dari enam pemain berbeda.

Baca juga: Pujian dan Kritikan Shin Tae-yong Usai Timnas U19 Indonesia Kalahkan Qatar

5. Menang, seri, kalah, sudah dirasakan

Semua hasil dalam sebuah pertandingan sepak bola sudah dirasakan oleh pasukan Garuda Muda.

Dari keempat laga uji coba, mereka memetik satu kememangan, satu seri, dan dua kekalahan.

Timnas U19 Indonesia selalu menunjukkan perkembangan, dari menderita kekalahan pada dua laga perdana, kemudian imbang pada laga ketiga, hingga menang saat melakoni laga keempat.

Mereka akan kembali "menuntut ilmu" pada tiga laga uji coba berikutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com