Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reaksi Pelatih Baru Arema Setelah Saksikan Latihan secara Langsung

Kompas.com - 18/09/2020, 08:20 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Pelatih anyar Arema FC, Carlos Oliveira, langsung "bergeser" ke Stadion Kanjuruhan setelah menjalani sesi perkenalan secara virtual dan penandatanganan kontrak di Kantor Arema FC, Kamis (17/9/2020) siang.

Pelatih asal Brasil tersebut ingin menyaksikan penggawa Arema FC berlatih secara langsung setelah hanya memantau melalui video.

Akan tetapi, dalam kesempatan tersebut, Carlos Oliveira memutuskan tidak turun langsung ke lapangan.

Dia hanya duduk memantau latihan dari atas tribune penonton, sesekali ditemani asisten pelatih Charis Yulianto, dan pelatih kiper Felipe Americo.

Baca juga: Pantau Latihan Arema FC, Carlos Oliveira Tidak Datang dengan Tangan Kosong

Tampak mantan pelatih Becamex Binh Duong tersebut mencoret-coret catatan yang berada di pangkuannya.

Barulah setelah sesi latihan selesai, dia turun untuk berbincang dengan pemain. Dia juga ikut tos beramai-ramai yang biasa menjadi tanda berakhirnya sesi latihan.

Ketika dimintai komentar, Carlos Oliveira mengatakan masih butuh banyak waktu lagi untuk bisa memberikan penilaian secara keseluruhan.

Namun, dia melihat ada beberapa pemain yang cukup bagus dan mencuri perhatiannya.

Yang paling penting, dia senang bisa menyaksikan proses latihan secara langsung.

Baca juga: Profil Carlos Oliveira, Pelatih Baru Arema FC yang Punya Relasi dengan Pele

"Yang pasti berada di sini secara fisik lebih memudahkan saya. Jadi, saya langsung menyapa pemain dan berusaha membuat mereka memberikan penampilan terbaik," kata pelatih berusia 59 tahun itu.

Selain itu, Carlos Oliveira juga belum bisa memberikan evaluasi karena masih terlalu dini. 

Tidak semua pemain hadir dalam latihan itu. Ada beberapa pemain yang absen karena cedera dan izin.

Namun, dari pemantauan sore tadi, dia sudah memiliki gambaran bagaimana memaksimalkan potensi tim berjuluk Singo Edan itu.

"Karena masih pertama sulit untuk melakukan evaluasi. Namun, yang saya lihat mereka memiliki pemain yang bagus dan tinggal bagaimana membuat mereka bermain seperti yang saya inginkan, kita akan melihat reaksi mereka nantinya," tuturnya.

"Yang pasti, kesan yang saya dapatkan sangat bagus," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com