Pelatih Borussia Dortmund Buka Suara soal Jadon Sancho, MU Disuruh Mundur?

Kompas.com - 15/09/2020, 10:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Borussia Dortmund, Lucien Favre, ikut buka suara soal spekulasi masa depan Jadon Sancho.

Jadon Sancho dikabarkan menjadi target utama Manchester United pada bursa transfer musim panas ini.

Namun, hingga saat ini, Manchester United belum juga mendapatkan tanda tangan Jadon Sancho.

Sebab, Man United dan Borussia Dortmund belum juga mencapai kesepakatan soal biaya transfer Jadon Sancho.

Baca juga: Jadon Sancho Sepakat ke Man United, Borussia Dortmund?

Borussia Dortmund sebelumnya pernah menyatakan mereka tak akan melepas Jadon Sancho kecuali permintaan harga mereka dipenuhi.

Klub berjulukan Die Borussen itu memagari Jadon Sancho senilai 108 juta poundsterling (Rp 2 triliun).

Sementara itu, Man United enggan mengeluarkan banyak uang demi satu pemain mengingat krisis ekonomi klub yang diakibatkan pandemi virus corona.

Dengan tak adanya kesepakatan, Lucien Favre mengatakan bahwa anak asuhnya tidak akan dijual dan telah berkomitmen untuk menghabiskan musim 2020-2021 di Jerman.

"Kami membutuhkannya, tidak perlu dipertanyakan lagi. Semua orang senang dia tetap di sini," kata Lucien Favre, seperti dikutip dari The Express.

"Kita tidak perlu berbicara panjang lebar soal kualitasnya yang luar biasa. Dia menciptakan dan mencetak banyak gol, sering sekali membuat perbedaan."

"Namun, ada beberapa detail yang perlu diperbaiki Sancho. Itu normal untuk pemain berusia 20 tahun," tutur Lucien Favre.

Baca juga: Man United Baru Bisa Juara Liga Inggris jika Klopp dan Guardiola Pergi

Terlepas dari pernyataan Lucien Favre, Man United kabarnya ingin segera menyelesaikan transfer Jadon Sancho dari Borussia Dortmund.

Kendati demikian, Man United juga sudah memasang alternatif lain jika gagal mendatangkan Jadon Sancho.

Salah satu yang mulai dikaitkan dengan Man United adalah Gareth Bale.

Gareth Bale, yang dikabarkan sudah tidak betah di Real Madrid, bisa menjadi solusi jangka pendek bagi Man United.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com