Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Klopp Usai Liverpool Dibuat Menderita Tim Spesial Leeds United

Kompas.com - 13/09/2020, 13:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BBC Sport

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Drama tujuh gol tersaji pada laga Liverpool vs Leeds United di Stadion Anfield, Sabtu (12/9/2020).

Liverpool vs Leeds United merupakan laga pekan pertama Liga Inggris 2020-2021 yang berakhir 4-3 untuk kemenangan tuan rumah.

Leeds United yang baru promosi ke Liga Inggris setelah absen 16 tahun terlihat tidak demam panggung pada laga tersebut.

Anak asuh Marcelo Bielsa itu sukses membuat Liverpool menderita sepanjang pertandingan.

Beruntung bagi Liverpool karena mendapat hadiah penalti pada menit ke-86 sehingga bisa meraih tiga poin.

Baca juga: Marcelo Bielsa Semprot Penerjemah Usai Laga Lawan Liverpool

Menanggapi drama tersebut, pelatih Liverpool, Juergen Klopp, tidak sungkan memuji kualitas Leeds United.

"Pertandingan yang luar biasa. Penampilan hebat dari kedua tim. Saya sangat menyukai pertandingan ini," kata Klopp dikutip dari situs BBC Sport.

"Leeds United adalah tim yang spesial. Mereka tampil luar biasa dan membuat kami kesulitan. Mereka tampil konsisten selama 95 menit," tutur Klopp.

"Kami tidak akan pulang dengan menikmati beberapa botol bir untuk merayakan kemenangan ini. Masih banyak yang harus diperbaiki," ucap Klopp.

Meski Liverpool harus bersusah payah meraih kemenangan, Klopp mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya.

Klopp hanya menyayangkan tiga gol Leeds United terjadi karena kesalahan lini belakang yang tidak perlu.

"Saya sudah mengira pertandingan akan berjalan seperti ini (Liverpool kalah penguasaan bola) kecuali tiga kesalahan lini belakang," tutur Klopp.

"Kami memang ingin bermain cepat mengirim bola ke kotak penalti karena itu membuat lini pertahanan Leeds United kesulitan," ucap Klopp.

"Saya puas dengan penampilan Liverpool. Ketika menyerang, kami sangat baik. Mungkin kami butuh perbaikan di lini belakang. Jadi, saya tidak masalah dengan penampilan Liverpool hari ini," ujar Klopp menambahkan.

Baca juga: Liverpool Vs Leeds, Hat-trick Mo Salah dan 2 Rekor Liga Inggris

Hasil laga melawan Leeds United membuat Liverpool memperpanjang rekor tak terkalahkan di Stadion Anfield pada laga Liga Inggris menjadi 60 laga beruntun.

Liverpool dengan koleksi tiga poin untuk sementara menempati peringkat tiga klasemen Liga Inggris.

The Reds, julukan Liverpool, berada di bawah Arsenal dan Newcastle United karena kalah selisih gol.

Selanjutnya, Liverpool akan bertandang ke markas Chelsea, Stadion Stamford Bridge, untuk melakoni laga pekan kedua Liga Inggris, Minggu (20/9/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Timnas Indonesia
Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com