Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Bandung Ingin Tampil Lebih Agresif

Kompas.com - 09/09/2020, 07:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung bersiap melakoni uji tanding keduanya dalam masa persiapan menghadapi lanjutan Liga 1 2020.

Klub berjulukan Maung Bandung itu akan menjajal kekuatan Bhayangkara FC.

Uji tanding Persib vs Bhayangkara FC dijadwalkan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Sabtu (12/9/2020).

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, mengatakan bahwa format uji tanding dengan Bhayangkara FC tidak berbeda dari format uji tanding sebelumnya melawan Tira-Persikabo.

Laga antara Persib dan Bhayangkara FC akan berlangsung dalam dua sesi.

Baca juga: Persib Mulai Mencari Komposisi Tim Terbaik untuk Liga 1 2020

 

Sesi pertama akan dimulai pada pukul 13:00 WIB, sementara sesi kedua berlangsung pada pukul 15:00 WIB.

"Ya, kami akan kembali beruji coba pada hari Sabtu, pukul 13.00 dan 15.00 seperti pekan lalu. Dua pertandingan dan semuanya bermain selama 90 menit," kata Alberts, di Stadion GBLA, Selasa (8/9/2020).

"Tetap menjadi prioritas bahwa setiap pemain bermain selama 90 menit. Hasil akhir bukan yang kami cari, tapi kami lebih mengutamakan kondisi fisik untuk bermain selama 90 menit," sambung dia.

Beruji tanding dengan Bhayangkara FC, Alberts berharap anak asuhnya bisa menunjukkan peningkatan performa dari laga sebelumnya.

Pelatih berkebangsaan Belanda itu menginginkan Supardi Nasir dkk bisa tampil lebih agresif saat menyerang dan cepat melakukan transisi ketika kehilangan momentum serangan.

Baca juga: Persib Bandung Mulai Dihantui Badai Cedera

Selain itu, Alberts juga berharap stamina para pemainnya meningkat supaya mereka bisa menjaga tempo permainan selama 90 menit laga berjalan.

Pasalnya, dalam uji tanding dengan Tira-Persikabo terlihat para pemain Persib kerap kehilangan tempo permainan saat laga memasuki menit ke-70.

Situasi tersebut juga kerap dialami dalam sejumlah laga latihan yang sudah dilakoni Maung Bandung.  

"Kami lebih fokus untuk bermain selama 90 menit untuk mengurangi kesalahan yang dibuat. Lebih memainkan pola yang diterapkan dan kami harus menjaga ketahanan selama 90 menit," ungkap Alberts.

Menurutnya, penting bagi para pemain Persib memiliki stamina yang kuat.

Sebab, Persib akan menghadapi jadwal padat dalam mengarungi lanjutan Liga 1 2020. 

"Kami menyesuaikan dengan jadwal yang sudah keluar, dengan perjalanan yang harus kami lakukan. Jadi sangat penting bagi kami mempunyai stamina bagus," tegas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com