Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Laga Pilihan Eko Roni Saputra di ONE: A NEW BREED II

Kompas.com - 08/09/2020, 23:45 WIB
Ferril Dennys

Penulis

 

Petarung asal Indonesia dari Evolve Fight Team,  Eko Roni Saputra, telah berhasil beberapa kali menjuarai gulat nasional Indonesia.

Dia mendominasi sebagian besar karirnya diatas kanvas. Tetapi bukan berarti dia tidak menghargai pertarungan striking (pukulan) yang bagus.

Faktanya, Eko saat ini sedang mengasah kemampuannya di Evolve MMA di Singapura, belajar dari beberapa striker terbaik dunia seperti Juara Dunia ONE Bantamweight Muay Thai Nong-O Gaiyanghadao, Juara Dunia ONE Strawweight Kickboxing Sam-A Gaiyanghadao, dan Juara Dunia Tinju WBA Drian Francisco, serta lainnya.

Melihat daftar pertandingan pada ONE: A NEW BREED II, di Bangkok, Thailand yang akan disiarkan pada hari Jumat, 11 September, Eko akan memperhatikan beberapa pertandingan menarik.

Baca juga: Hasil Timnas U19 Indonesia Vs Kroasia, Garuda Muda Kalah 1-7

Berikut adalah laga yang wajib disaksikan pilihan Eko Roni Saputra di ajang ONE: A NEW BREED II:

Pongsiri PK. Saenchaimuaythaigym vs Sean Clancy

Di pertandingan utama malam itu, Juara Dunia Muay Thai 4 kali Pongsiri PK.Saenchaimuaythaigym dari Thailand akan menghadapi Juara Dunia Kelas Super Ringan WBC Sean "Clubber" Clancy dari Irlandia dikelas Bantamweight.

Ini adalah pertarungan para veteran yang siap untuk maju ke tahap berikutnya dalam karier mereka untuk memperebutkan gelar Juara Dunia ONE. ONE Super Series menampilkan talenta striking terbaik di dunia, dan divisi bantamweight ini memiliki banyak talenta, termasuk rekan setim Eko, Nong-O, yang memegang gelar divisi ini saat sekarang.

“Pertandingan utama yang fantastis. Saya sudah lama memperhatikan dan mengapresiasi sebuah pertarungan striking, dan pertandingan antara Pongsiri dan Sean Clancy ini akan benar-benar luar biasa,” kata Eko.

“Saya pikir penggemar akan menyukai aksi dalam laga ini. Keduanya sedang berada di puncak-puncaknya divisi bantamweight, dan siapa pun yang menang di sini akan memuluskan lajunya menuju Juara Dunia. ONE Super Series memiliki begitu banyak petarung yang luar biasa dan sangat menghibur menyaksikan semua petarung memperebutkan posisi teratas.”

Pongsiri baru-baru ini telah menantang gelar Juara Dunia ONE, dan dia hanya ingin segera kembali ke perebutan gelar.Kemenangan atas Clancy bisa membawanya ke sana kembali.

Superlek Kiatmoo9 vs Fahdi Khaled

Juara Dunia 2 kali Lumpinee Stadium Muay Thai Superlek Kiatmoo9, juga dikenal sebagai "The Kicking Machine" karena kemampuannya melakukan banyak tendangan secara berurutan, adalah salah satu petarung Muay Thai paling produktif di Thailand. Dia secara luas dianggap sebagai salah satu striker terbaik di dunia.

Fahdi “The Gladiator” Khaled, di sisi lain merupakan Juara WMC Intercontinental Muay Thai dan seorang pria dalam sebuah misi.

Dengan tangan yang kuat dan gaya tarung yang tak kenal takut, bergerak maju, Khaled bertekad untuk membuat namanya terkenal di panggung terbesar dunia.

Eko sudah tidak sabar untuk menyaksikan aksi hebat yang dijanjikan pertarungan ini.
“Ini adalah pertarungan fantastis lainnya. Tentunya, Superlek adalah salah satu petarung Muay Thai yang paling dicintai di Thailand. Dia masih muda dan masih sangat kuat dalam karirnya, ” kata Eko.

“Di sisi lain, Fahdi Khaled membawa momentum luar biasa menuju laga ini. Dia sangat agresif namun akurat dengan serangannya. Itu adalah keindahan untuk ditonton. Saya ingin melihat apa yang dia lakukan dalam laga ini, dan bagaimana dia bisa menangani gaya unik Superlek. Siapa pun yang melakukan sesuatu yang besar dan mematikan pada waktu yang tepat lebih awal pada pertandingan ini akan menang.”

Khaled baru saja datang dari meraih kemenangan fantastis atas Huang Ding dari Tiongkok, dan dia ingin menambah kemenangan atas salah satu nama terbesar dalam ONE Super Series.

Supergirl Jaroonsak Muaythai vs Milagros Lopez

Laga lainnya di ajang ONE: A NEW BREED II yang patut diperhatikan adalah pertarungan antara Juara PBA Thailand Supergirl Jaroonsak Muaythai dari Thailand dan Juara Muay Thai Argentina Milagros Lopez.

Ini adalah debut untuk Supergirl, adik perempuan dari Wondergirl Fairtex yang fenomenal.

Eko akan sangat memperhatikan laga ini, karena penampilan spektakuler Wondergirl di dalam ring ONE Championship.

“Saya memperhatikan yang satu ini karena Supergirl adalah adik dari Wondergirl Fairtex, dan kita semua tahu betapa impresifnya Wondergirl sejauh ini di ONE Super Series. Ada bisikan bahwa Supergirl bahkan lebih baik!” kata Eko.

“Saya ingin melihat seberapa baik dia sebenarnya. Jika dia setidaknya sebagus kakak perempuannya, itu saja sudah akan menjadi pertarungan yang sengit. Kita akan segera memiliki dua saudara perempuan yang menguasai peringkat ONE Super Series, dan bagi saya, itu sangat menarik.”

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com