Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kelebihan Persipura Menatap Liga 1 2020 dalam Situasi Luar Biasa

Kompas.com - 29/08/2020, 22:40 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

BATU, KOMPAS.com - Liga 1 2020 akan dilanjutkan dengan status extraordinary competition atau kompetisi luar biasa. Seperti namanya, kompetisi akan berlangsung dengan kondisi di luar normal sehingga harus dilakukan penyesuaian-penyesuaian di tengah pandemi virus corona.

Beberapa hal yang bakal terjadi pada lanjutan laga Liga 1 2020 nanti adalah penghapusan sistem degradasi, menyelenggarakan pertandingan tanpa suporter, dan pemusatan kompetisi di Pulau Jawa.

Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F. Tiago pun menilai tim butuh memberikan perhatian khusus dalam kondisi baru ini.

Dia membenarkan tim butuh melakukan banyak penyesuaian karena kompetisi benar-benar berbeda dari sebelumnya.

“Bermain bola itu meski dalam keadaan begini intensitasnya tetap sama. Mungkin satu hal yang perlu jadi perhatian kami dibanding sebelumnya adalah aspek emosional dari pemain,” kata pelatih asal Brasil.

Baca juga: Jacksen F Tiago Semringah Kondisi Pemain Persipura Tetap Terjaga

“Keadaannya berbeda, lingkungan saat ini tidak seperti dulu. Tekanan dari suporter tidak ada. Kehadiran suporter tidak ada sehingga sumber motivasi kami dari mana?” imbuhnya.

"Kami harus menemukan sumber motivasi agar bisa menjalankan pertandingan dalam keadaan stadion tertutup," tuturnya.

Persipura Jayapura sebenarnya sudah cukup terlatih menghadapi masalah ini.

Tidak seperti tim lain, tim Mutiara Hitam sudah kenyang pengalaman sebagai tim musafir dengan dukungan penonton minim.

Bahkan, tak jarang Boaz Solossa cs bertanding tanpa dukungan suporter satu pun.

“Persipura punya kelebihan dalam hal ini, sejak kemarin sudah begitu. Awalnya, tim kami dibentuk juga menghadapi situasi seperti ini,” ucapnya.

Baca juga: Sylvano Comvalius Pamit dari Persipura Jayapura

Namun, Jacksen tetap menilai para pemain harus beradaptasi dengan kondisi baru karena stadion kali ini benar-benar kosong.

“Sekarang yang terjadi menyebar kepada semua peserta sepak bola Indonesia. Sehingga, aspek mental dan emosional itu kami harus drill dengan baik."

"Harus pintar mengolah latihan supaya pemain benar-benar bisa menemukan sumber motivasi untuk menjalankan tugasnya meski tanpa kehadiran suporter,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com