Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Lyon Vs Bayern, Hansi Flick Makin Percaya Diri Tatap Final Liga Champions

Kompas.com - 20/08/2020, 09:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Bayern Muenchen, Hansi Flick, tampak semakin percaya diri setelah mengalahkan Olympique Lyon pada semifinal Liga Champions 2019-2020.

Kepercayaan diri Hansi Flick tecermin dari pernyataannya usai laga Lyon vs Bayern, Kamis (20/8/2020) dini hari WIB di Stadion Jose Alvalade, Lisbon, Portugal.

Adapun duel tersebut berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan Bayern Muenchen.

Winger asal Jerman, Serge Gnabry, menjadi bintang kemenangan Bayern setelah menyumbangkan dua gol pada menit ke-18 dan ke-33.

Sementara itu, satu gol tambahan Bayern dicetak Robert Lewandowski kala laga memasuki menit ke-88.

Baca juga: 5 Fakta Menarik dari Laga Lyon Vs Bayern di Liga Champions

Bayern berhak melaju ke final Liga Champions berkat kemenangan meyakinkan tersebut.

Klub berjuluk Die Roten itu bakal menghadapi wakil Perancis, Paris Saint-Germain (PSG), di partai puncak yang dijadwalkan berlangsung pada Senin (24/8/2020) dini hari WIB.

Sebelum mengungkapkan kepercayaan dirinya dalam menatap laga kontra PSG, Hansi Flick mengaku bahwa skuad asuhannya sempat kesulitan menangani perlawanan Lyon.

Namun, gol pembuka Gnabry disebut memberi dampak positif terhadap mental tim dan membuat Bayern tampil lebih menjanjikan di sisa laga.

"Kami tahu ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Lyon adalah tim yang luar biasa, mereka sudah berjuang," kata Flick, dikutip dari laman resmi klub.

"Mereka menampilkan penampilan yang bagus melawan Manchester City dan Juventus. Kami melihat betapa sulitnya melawan tim yang tangguh dengan taktik yang brilian. Mereka menyulitkan kami, kami beruntung bisa melewati tahap-tahap awal," ucapnya.

"Serge (Gnabry) memberi kami keunggulan berkat kualitas individualnya. Itu meningkatkan kepercayaan diri kami," kata Flick.

Baca juga: Lyon Vs Bayern, Gnabry Merasa Beruntung Tim Lawan Mandul

Selanjutnya, barulah Hansi Flick mengungkapkan pernyataan yang membuat dirinya tampak percaya diri menghadapi partai puncak Liga Champions.

Pelatih asal Jerman itu mengatakan bahwa Bayern Muenchen memiliki kekuatan besar yang bisa membuat lawan merasa tertekan.

"Kami akan menganalisis pertandingan. Kekuatan besar kami menempatkan lawan kami dalam tekanan," tutur Hansi Flick.

Selain kemenangan atas Lyon, kepercayaan diri tersebut diyakini muncul berkat hasil meyakinkan pada perempat final kontra Barcelona.

Kala itu, Bayern mengakhiri perlawanan Barcelona dengan skor 8-2.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com