KOMPAS.com - Ronald Koeman, sosok yang dikenal sebagai pahlawan Wembley 1992, kembali ke pelukan Barcelona.
Dia resmi ditunjuk menjadi pelatih skuad utama Barcelona, menggantikan Quique Setien.
Kepastian itu diketahui berdasarkan penyataan Barcelona yang diunggah pada laman resmi klub, Rabu (19/8/2020) sore WIB.
Barcelona dalam pernyataannya mengatakan bahwa pihak klub dan pelatih asal Belanda itu telah menyepakati kontrak berdurasi dua tahun.
"FC Barcelona dan Ronald Koeman telah mencapai kesepakatan dan pria Belanda itu akan menjadi pelatih tim utama hingga 30 Juni 2022," demikian pernyataan resmi Barcelona.
Baca juga: Resmi Jadi Pelatih Barcelona, Ronald Koeman Dibayangi Catatan Buruk
Ronald Koeman bukan sosok baru dalam sejarah klub yang berdiri sejak 1899 tersebut.
Mantan bek tangguh tersebut pernah berstatus sebagai pemain Barcelona pada periode 1989-1995.
Koeman berhasil mengukir sederet prestasi selama berseragam Barcelona.
Salah satu prestasi Koeman yang paling dikenal adalah keberhasilannya membawa Barcelona menjadi jawara Kejuaraan Eropa (sekarang Liga Champions) musim 1991-1992.
Baca juga: Koeman Resmi Latih Barcelona, 8 Pemain Pasti Lolos Perombakan Skuad
Kala itu, dia mencetak gol penentu kemenangan Barcelona atas Sampdoria pada final di Stadion Wembley, London, Inggris.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan