Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak Pertama Man City Vs Lyon, The Citizens Tertinggal Satu Gol

Kompas.com - 16/08/2020, 02:58 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Babak pertama laga Manchester City vs Olympique Lyon pada perempat final Liga Champions 2019-2020 berkesudahaan dengan skor 1-0 keunggulan untuk Lyon.

Duel Man City vs Lyon dilangsungkan di Stadion Jose Alvalade, Lisbon, Portugal pada Minggu (16/8/2020) dini hari WIB.

Gol Lyon dicetak oleh Maxwel Cornet pada menit ke-24.

Gol Cornet tersebut membuat Lyon untuk sementara unggul 1-0 atas The Citizens, julukan Manchester City.

Baca juga: Link Live Streaming Man City Vs Lyon dan Susunan Pemain Kedua Tim

Jalannya laga babak pertama Man City vs Lyon

Manchester City tampil menggebrak pada awal babak pertama melalui serangan yang diinisiasi oleh Kevin De Bruyne dan Raheem Sterling.

Meski lebih banyak mendapat tekanan pada awal laga, Lyon justru bisa unggul lebih dulu.

Pada menit ke-24, Karl Toko Ekambi menerima sebuah umpan lambung yang dilepaskan pemain belakang Lyon. Upaya Ekambi sempat digagalkan oleh tekel Eric Garcia tepat di depan kotak penalti Man City.

Namun, bola liar jatuh di kaki Maxwel Cornet. Sepakan kaki kiri Cornet tak bisa diamankan kiper Man City, Ederson Moraes.

Baca juga: Prediksi Man City Vs Lyon - Awas Tergelincir, The Citizens!

Wasit Danny Makkelie sempat melihat tayangan ulang VAR, sebelum mengesahkan gol Cornet.

Manchester City kemudian berusaha mengejar ketertinggalan. Salah satunya melalui usaha De Bruyne pada menit ke-39. Akan tetapi, peluangnya masih bisa digagalakan Anthony Lopes yang berdiri di bawah mistar gawang Lyon.

Menjelang akhir babak pertama, Sterling melakukan tusukan ke area pertahanan Lyon. Namun lagi-lagi, lini belakang tim berjulukan Les Gones itu tampil sigap untuk mengamankan bola.

Skor 1-0 untuk keunggulan Lyon atas Manchester City pun bertahan hingga babak pertama selesai.

Susunan pemain Man City vs Lyon:

Manchester City (4-3-3); 1-Ederson Moraes (PG); 25-Fernandinho; 50-Eric Garcia, 14-Aymeric Laporte; 2-Kyle Walker, 17-Kevin De Bruyne, 16-Rodri, 8-Ilkay Guendogan, 27-Joao Cancelo; 9-Gabriel Jesus, 7-Raheem Sterling

Pelatih: Pep Guardiola

Lyon (3-5-2): 1-Anthony Lopes (PG); 5-Jason Denayer, 6-Marcelo, 20-Fernando Marcal; 14-Leo Dubois, 25-Maxence Caqueret, 39-Bruno Guimaraes, 8-Houssem Aouar, 27-Maxwel Cornet; 21-Karl Toko Ekambi, 11-Memphis Depay

Pelatih: Rudi Garcia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com