Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Buruk Atletico Madrid, Lonjakan Kasus Positif di Tim Wanita

Kompas.com - 12/08/2020, 05:52 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Kasus Covid-19 merajalela di Atletico Madrid. Setelah dua pemain pria positif terpapar virus corona, hasil tes terkini menunjukkan lima pemain tim wanita juga mempunyai hasil tes sama.

Seperti dilansir dari As, Atletico Madrid Femenino, tim wanita Atletico, mengumumkan empat kasus tambahan pada Selasa (11/8/2020).

Kuartet ini menambah satu kasus positif Covid-19 yang telah diumumkan pada Jumat lalu.

Kelima pemain tersebut dilaporkan tidak menunjukkan gejala.

Kabar ini merupakan pukulan bagi Rojiblanca yang akan berpartisipasi di Liga Champions Wanita di Bilbao dan San Sebastian pada 21-30 Agustus 2020.

Baca juga: Atletico Madrid Konfirmasi Dua Pemainnya yang Dinyatakan Positif Covid-19

Atletico akan melawan Barcelona di babak perempat final pada Jumat, 21 Agustus 2020.

Sekarang, kelanjutan laga tersebut menjadi pertanyaan setelah pasukan Dani Gonzalez berhenti latihan untuk sementara.

Kelima pemain bersangkutan telah masuk karantina mandiri.

Hal ini tentu akan menimbulkan pertanyaan soal kebugaran para pemain mengingat partai kontra Barcelona datang kurang dari dua minggu lalu.

Para pemain Rojiblanca berharap dapat kembali latihan secepat mungkin.

Protokol kesehatan UEFA memungkinkan tim bermain dengan hanya menyertakan 13 nama.

Namun, UEFA tak akan memainkan laga apabila tidak ada kiper di antara ke-13 pemain tersebut.

Baca juga: Leipzig Vs Atletico, Kevin Kampl: Los Colchoneros Tim Hebat, tetapi...

Mengingat sempitnya jadwal, tidak memungkinkan bagi UEFA untuk menunda pertandingan sehingga klub yang tak dapat memenuhi jadwal bakal dinyatakan kalah 0-3.

Dari tim pria, ada kabar baik bahwa hanya Sime Vrsaljko dan Angel Correa yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Kedua pemain yang menjadi starter pada laga final Liga Europa 2018 kontra Marseille tersebut akan menjalani karantina mandiri di rumah mereka dan absen dari sisa laga Liga Champions musim ini.

Hasil tes PCR tak menemukan kasus lain dari rombongan 93 orang Atletico Madrid yang bakal berangkat ke Lisbon untuk mengikuti Liga Champions versi turnamen mini.

Kontingen ini akan menjalani teks Covid-19 lagi begitu sampai di Portugal, sesuai dengan protokol UEFA.

Atletico bakal menghadapi RB Leipzig pada laga perempat final Liga Champions.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com