Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Vs Bayern, 7 Pemain yang Pernah Berkostum untuk Kedua Tim

Kompas.com - 11/08/2020, 20:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Laga perempat final Liga Champions menyajikan partai akbar antara Barcelona menghadapi Bayer Muenchen akan tersaji pada akhir pekan ini.

Duel Barcelona vs Bayern pada perempat final Liga Champions dijadwalkan berlangsung di Stadion Da Luz, Lisbon, Portugal, Jumat (14/8/2020) malam waktu setempat atau Sabtu (15/8/2020) dini hari WIB.

Duel Barcelona vs Bayern menjadi tajuk utama pada perempat final Liga Champions musim ini.
Pasalnya, hanya laga tersebut yang mempertemukan dua tim yang memiliki tradisi juara.

Barcelona dan Bayern sama-sama mengoleksi lima gelar juara Liga Champions.

Meski sama-sama mengoleksi lima gelar Liga Champions, Barcelona dan Bayern Muenchen juga punya relasi dalam soal transfer pemain.

Baca juga: Barcelona Vs Bayern Muenchen, Hansi Flick: Barca Bukan Hanya Messi

Beberapa pemain Barcelona pernah pindah ke Bayern Muenchen dan sebaliknya.

Berikut tujuh di antara para pemain yang pernah berstatus sebagai pilar Blaugrana maupun Die Roten:

 (Bayern: 1999-2001, Barcelona: 2001-2004)

Patrik Andersson ((Bayern: 1999-2001, Barcelona: 2001-2004)DOK. FC Barcelona Patrik Andersson ((Bayern: 1999-2001, Barcelona: 2001-2004)

Palang pintu asal Swedia ini tiba di Barcelona pada musim 2001-2002 dari Bayern Muenchen.
Bersama Die Roten, Andersson telah tampil 69 laga dengan mencetak satu gol dan dua assit di semua kompetisi.

Andersson juga menjadi bagian Bayern dalam meraih gelar Liga Champions pada musim 2000-2001.

Namun, saat pindah ke Barcelona Andersson hanya bermain sebanyak 31 pertandingan di semua kompetisi dalam tiga musim. Ia juga sempat mengalami cedera yang membuat kariernya di Barcelona tidak terlalu begitu baik seperti di Muenchen.

Mark Hughes (Barcelona: 1986-1987, Bayern: 1987-1988)

Mark Hughes (Barcelona: 1986-1987, Bayern: 1987-1988)DOK. FC Barcelona Mark Hughes (Barcelona: 1986-1987, Bayern: 1987-1988)

Pemain berkebangsaan Wales ini justru melakukan sebaliknya dari Patrik Andersson.

Mark Hughes menandatangani kontrak dengan Barcelona pada 1986 setelah didatangkan dari Manchester United.

Hughes tinggal selama semusim di Barcelona, sebelum dipinjamkan ke Bayern Muenchen pada 1987 dan akhirnya kembali pulang ke Man United pada 1989.

Pepe Reina (Barcelona: 2000-2002, Bayern: 2014-205)

Pepe Reina (Barcelona: 2000-2002, Bayern: 2014-205)DOK. FC Barcelona Pepe Reina (Barcelona: 2000-2002, Bayern: 2014-205)

Reina merupakan bagian dari tim muda Barcelona dan bermain untuk Barcelona B sebelum promosi ke tim utama pada musim 2000-2001, setelah kiper utama Richard Dutruel dan Francesc Arnau mengalami cedera.

Pada musim kedua, Reina bergabung dengan Villarreal selama tiga musim, sebelum delapan musim berikutnya di Liverpool.

Reina baru ke Bayern Muenchen pada musim 2014-2015 setelah sempat dipinjamkan sebelumnya ke Napoli dari Liverpool. Bersama Bayern, Reina hanya bertahan semusim.

Van Bommel (Barcelona: 2005-2006, Bayern: 2006-2011)

Pelatih Barcelona asal Belanda Mark Van Bommel merayakan gol setelah mencetak gol melawan Panathinaikos selama pertandingan sepak bola grup C Liga Champions di stadion Nou Camp di Barcelona, 02 November 2005AFP/LLUIS GENE Pelatih Barcelona asal Belanda Mark Van Bommel merayakan gol setelah mencetak gol melawan Panathinaikos selama pertandingan sepak bola grup C Liga Champions di stadion Nou Camp di Barcelona, 02 November 2005

Gelandang asal Belanda ini bermain satu musim saja di Barcelona pada musim 2005-2006. Meski hanya bermain satu musim, Van Bommel menjadi bagian Barcelona merengkuh gelar Liga Champions dan La Liga.

Van Bommel pindah ke Bayern Muenchen pada musim panas 2006 dan ia bermain selama empat setengah musim bersama Die Roten.

Thiago Alcantara (Barcelona: 2011-2013, Bayern: 2013-sekarang)

Thiago Alcantara (Barcelona: 2011-2013, Bayern: 2013-sekarang)AFP/LLUIS GENE Thiago Alcantara (Barcelona: 2011-2013, Bayern: 2013-sekarang)

Thiago merupakan binaan Barcelona. Ia memulai debutnya dengan tim utama pada tahun 2009 dalam laga melawan Mallorca di kompetisi La Liga.

Namun, Thiago baru promosi ke tim utama Barcelona pada 2011.

Thiago mulai pindah ke Bayern Muenchen pada musim panas 2013 dan ia bermain bersama Bayern Muenchen hingga sekarang.

Philippe Coutinho (Barcelona: 2018-2019, Bayern (2019-sekarang)

Philippe Coutinho kesulitan menenemukan bentuk permanan terbaiknya di Barcelona.AFP Philippe Coutinho kesulitan menenemukan bentuk permanan terbaiknya di Barcelona.

Coutinho tiba di Barcelona pada musim dingin 2017-2018 setelah didatangkan dari Liverpool.

Pemain asal Brasil itu telah memainkan total 76 pertandingan dan mencetak 21 gol di semua kompetisi.

Namun, pada musim panas 2019, Coutinho dipinjamkan ke Bayern dan telah membawa Die Roten menjuarai Bundesliga dan Piala Jerman.

Arturo Vidal (Bayern: 2015-2018, Barcelona: 2018-sekarang)

Pemain tengah Barcelona, Arturo Vidal merayakan selebrasi setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola liga Spanyol FC Barcelona melawan Deportivo Alaves di stadion Camp Nou. Pemain tengah Barcelona, Arturo Vidal merayakan selebrasi setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola liga Spanyol FC Barcelona melawan Deportivo Alaves di stadion Camp Nou.

Gelandang asal Chili datang ke Barcelona dari Bayern Muenchen pada musim panas 2018, setelah tiga musim bersama raksasa Liga Jerman tersebut.

Sejauh ini, Arturo Vidal telah memainkan 95 pertandingan dengan mencetak 11 gol da 10 assist bersama Barcelona di semua kompetisi.

Vidal juga telah membawa Barcelona meraih gelar La Liga dan Piala Super Spanyol

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com