Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumor Ronaldo Ingin Pindah ke PSG Sampai ke Telinga Presiden Juventus

Kompas.com - 08/08/2020, 10:06 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

TURIN, KOMPAS.com - Presiden Juventus, Andrea Agnelli, akhirnya buka suara terkait rumor yang menyebut Cristiano Ronaldo ingin pindah ke Paris Saint-Germain.

Rumor itu dalam beberapa hari terakhir ramai dibicarakan di Eropa menyusul laporan France Football awal pekan ini.

Dalam laporan France Football, Ronaldo disebut sudah tidak bahagia di Juventus sejak Oktober 2019 sehingga berpikir untuk pindah klub dalam waktu dekat.

Ronaldo dikabarkan tertarik pindah ke PSG karena ingin bermain bersama Kylian Mbappe dan juga Neymar Jr.

France Football dalam laporannya juga menulis bahwa PSG juga tertarik mendatangkan Ronaldo.

Namun, keinginan itu tidak bisa terwujud karena Qatar Sports Investment selaku penyokong dana utama PSG memilih berhemat di tengah situasi pandemi virus corona.

Baca juga: Liga Champions - Juve Tersingkir, tapi Ronaldo Melaju di Jajaran Top Skor Sepanjang Masa

Menanggapi rumor tersebut, Agnelli memastikan Juventus tidak berniat melepas Ronaldo pada bursa transfer musim depan.

"Ronaldo ke PSG? Ronaldo akan bertahan Juventus," kata Agnelli dikutip dari situs Sky Sports, Sabtu (8/8/2020).

"Saya juga yakin Ronaldo masih akan menjadi pemain Juventus musim depan," ujar Agnelli menambahkan.

Pernyataan Agnelii ini keluar setelah Juventus mengalahkan Olympique Lyon 2-1 pada laga leg kedua 16 besar Liga Champions di Stadion Allianz.

Meski menang, Juventus gagal ke perempat final karena kalah agresivitas gol tandang dari Lyon dalam agregat 2-2.

Kegagalan melangkah ke perempat final Liga Champions tentu menjadi alarm Juventus terkait masa depan Ronaldo.

Baca juga: Juventus Vs Lyon - Bianconeri Gugur, Ronaldo Pun Kalah dari Messi

Sebab, dalam laporan France Football, Ronaldo disebut mulai berpikir pindah ke PSG ketika Juventus harus bersusah payah lolos ke fase gugur Liga Champions musim ini.

Secara spesifik, France Football menyinggung kemenangan 2-1 Juventus atas Lokomotiv Moskwa pada laga ketiga dan keempat grup D Liga Champions akhir tahun lalu.

Meskipun bisa menang, Ronaldo disebut kecewa dengan penampilan Juventus saat itu.

Musim ini menjadi kegagalan kedua Ronaldo menjadi juara Liga Champions bersama Juventus.

Musim lalu, langkah Juventus terhenti di perempat final Liga Champions setelah kalah agregat 2-3 dari Ajax Amsterdam.

Di Juventus, Ronaldo yang kini sudah berusia 35 tahun masih memiliki sisa kontrak dua musim sampai Juni 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com